Forkopimda Binjai, Sambut Kunjungan Pangdam I/BB

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Binjai – Walikota Binjai Amir Hamzah bersama Forkopimda Binjai menyambut kedatangan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin di Kota Binjai, Jumat (11/03/2022).

Kunjungan Pangdam I/BB ke Kota Binjai bersama rombongan sekaligus melaksanakan ramah tamah dengan warga Kota Binjai serta bertatap muka bersama Forkopimda Kota Binjai pasalnya Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin baru saja menjabat sebagai Pangdam I/BB yang baru menggantikan Mayjen TNI Hassanudin.

Dalam kunjungan ke rumah dinas Walikota disambut langsung oleh Walikota Binjai dan Wakil Walikota kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama sekaligus perkenalan kepada para Forkopimda Kota Binjai.

Walikota Binjai Amir Hamzah mengucapakan selamat datang kepada Pangdam I/BB beserta rombongan yang sudah menyempatkan hadir di Kota Binjai dimana Kota Binjai juga merupakan tempat asal dari Pangdam I/BB yang baru.

“Harapannya kedepan dapat terjalin hubungan silaturahmi dengan para Forkopimda Binjai dan juga Kota Binjai sepenuhnya mendukung Pangdam I/BB dalam tugas-tugas pokok sehari-hari,” kata Walikota Binjai.

Ditempat yang sama, Pangdam I/BB juga mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan Walikota Binjai bersama Forkopimda. Pangdam I/BB juga memohon dukungan dan doa selama melaksanakan tugas sebagai Pangdam I/BB sehingga dalam pelaksanaan tugas dapat dijalankan sesuai dengan aturan serta tidak lupa juga memperkenalkan diri selaku putra dari Kota Binjai kepada para tamu undangan yang hadir.

Turut hadir Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief, Wakil Walikota Binjai Rizky Yunanda Sitepu, Dandim 0203/LKT Letkol Inf Wisnu Joko Saputro, Kajari Binjai H M Husein Admaja, Ketua Pengadilan Negeri Binjai Teuku Syarafi, Danyonif Raider 100/PS, Pimpinan Ulama Medan Buya Aswir, Sekdako Binjai Irwansyah Nasution, Ketua IPQOH Binjai M Yusuf, Ketua PKK Binjai Ny Hj Dra Nurhayati Simanjuntak Amir Hamzah, para tokoh OPD Binjai dan para Asisten, Staf Ahli, Tokoh Agama, Adat serta masyarakat Kota Binjai.

(mn)

- Advertisement -

Berita Terkini