Palantikan HIPMI Langkat, Ketua TKD Prabowo-Gibran Saksikan Tarian Multi Etnis

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Badan Pengurus Cabang (BPC HIPMI) Langkat masa bakti 2023-2026 resmi dilantik di Jentera Malay, Stabat, Sabtu, 27 April 2024.

Pelantikan itu mengangkat tema “Menghimpun Potensi Ekonomi Kerakyatan untuk Tumbuh Bersama serta Solid Bersinergi Demi Kemajuan Kabupaten Langkat yang Berbudaya dan Sejahtera”.

Pelantikan tersebut dihadiri anggota DPR RI Delia Pratiwi Br Sitepu, Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy, Ketua DPRD Langkat Sribana PA, Kajari Langkat, Sekda Kabupaten Langkat Amril, Wakapolres Langkat Henman Limbong, Perwakilan Dandim Kodim 0203 Langkat, Wakil Wali Kota Binjai Rizky Yunanda Sitepu, para camat, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (NU), tokoh masyarakat dan kepemudaan, Baznas, Manager PLN UP3 Binjai, Ketua Kadin Langkat, Direktur PDAM Tirta Wampu serta organisasi mahasiswa.

Momen foto bersama pengurus HIPMI Langkat bersama Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy bersama tamu undangan

BPC HIPMI Langkat yang dilantik ketua Thomas Sahputra yang disaksikan langsung Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy, Ketua Umum Thomas Saputra, Sekretaris Umum Saripuddin, Bendahara Umum Dwi Andika Putra dan puluhan pengurus. Ketika masuk keruangan Pj Bupati Langkat disambut barongsai dan tarian berbagai etnis.

Dalam sambutan Ketua HIPMI Langkat Thomas Sahputra berkomitmen memajukan UMKM.

“Kami berencana mendirikan Pusat IKM dekat pintu Tol, berharap Pj Bupati Langkat memberikan izin dan kami sewa tempat tersebut,” kata Thomas.

Ia mengajak masyarakat untuk memajukan dan berbelanja UMKM Langkat.

“Kita berharap orang luar daerah berbelanja di Langkat, tapi jangan sebaliknya, jangan warga Langkat belanja di luar daerah, mari sama kita maju Langkat ini,” kata Thomas.

Sementara itu, Ketua Umum BPD HIPMI Sumut Ade Jonatha Prasetyo mendukung HIPMI Langkat membuat Sentral UMKM di pintu tol.

“Mudah-mudahan Pemkab Langkat memberikan izin supaya HIPMI bisa berguna di kabupaten Langkat ini,” kata anggota DPR RI terpilih Periode 2024-2029 itu.

Langkat, ungkap Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Sumut Prabowo-Gibran itu, pontensinya menjadi maniatur Indonesia yaitu ada di daerah pegunungan, daratan dan lautan, ini bisa dimajukan.

“Saya yakin Langkat menjadi pintu masuk investor,” kata Ade.

Sebelum pelantikan, HIPMI mengadakan Diklat Forum Bisnis Cabang (FORBISCAB). Usai pelantikan melakukan rapat kerja cabang (rakercab). (red)

 

- Advertisement -

Berita Terkini