Pelantikan KPPS Desa Muara Bangko Madina Diiringi Penanaman Pohon

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Mandailing Natal – Panitia Pemungutan Suara (PPS) melantik Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Muara Bangko, Kecamatan Ranto Baek, Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara.

KPPS ini terdiri dari 35 orang, bertemakan “Penanaman Pohon Tua dan Cara Kerja KPPS di KPU” di Balai Desa Muara Bangko, Jumat siang (26/01/2024).

Menjadi KPPS, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi sebagai anggota KPPS yaitu pas foto 4×3 sebanyak 2 lembar, foto kopi ijazah terakhir, foto kopi KTP, riwayat hidup, surat sehat dan surat pendaftaran dan materai 10 ribu.

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua PPS Desa Muara Bangko. Turut hadir Kepala Desa Muara Bangko, Ketua PPK Kecamatan Ranto Baek.

Pelaksanaan Pemilu 2024 ini, PPS Desa Mauara Bangko menyediakan lima (5) TPS yang tersebar merata di Desa Muara Bangko. “Masing-masing TPS terdiri dari tujuh (7) KPPS yang sudah memenuhi persyaratan administrasi dan diamankan oleh dua orang Linmas Desa,” jelas salah seorang PPS yang berhadir.

Berdasarkan hasil kesepakatan Komisi II DPR RI yang berkoordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Pemilu tersebut akan dilaksanakan serentak pada tanggal 14 Februari 2024.

“Semua KPPS masing-masing TPS kemudian mendapat Bimbingan Teknis (Bimtek) dari PPS Desa Muara Bangko sesuai jadwal yang ditentukan,” ujarnya.

Bimtek perlu dilakukan, jelasnya, karena Pemilu 2024 cukup berat. Selain itu menjadi KPPS di Pemilu 2024 merupakan kepanitiaan pertama yang diikuti oleh sebagian warga Desa Muara Bangko.

Penulis Sahrina Nst (0314203015)
Mahasiwi Tadris Bahasa Indonesia
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumut Medan

- Advertisement -

Berita Terkini