SP4N-LAPOR!, Wadah Masyarakat Adukan Pelayanan Publik

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Kehadiran Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N-LAPOR) menjadi wadah efektif bagi masyarakat untuk menyampaikan aduan dan keluhan terkait pelayanan yang dilakukan Pemko Medan. Dengan adanya SP4N-LAPOR, Pemko Medan melalui organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dapat dengan cepat meresponnya.

Hal ini disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Walikota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi diwakili Kadis Kominfo Kota Medan Zain Noval SSTP MAP saat melakukan Video Conference (Vidcon) dengan USAID CEGAH di Kantor Diskominfo, Jalan Sidorukun Medan, Jumat (12/6).

Pertemuan via online ini dilakukan dalam rangka evaluasi efektifitas SP4N-LAPOR melalui program CEGAH yang digagas oleh Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) guna mendukung pemerintah dalam memberikan sistem layanan prima untuk masyarakat.

“Sejauh ini kita dapat dengan responsif menyikapi setiap aduan keluhan yang disampaikan masyarakat. Artinya, SP4N-LAPOR berjalan efektif,” kata Zain Noval kepada Evaluator Specialist For Bureaucratic Reform in CEGAH Final Evaluation Ruth Alicia Suciadi.

Dalam kesempatan yang juga diikuti Asisten Penelitian Social Impact Alberta Christina dan Director Office of Democratic Resilience and Governance Walter L. Doetsch sebagai bagian dari USAID CEGAH tersebut, Zain juga mengungkapkan bahwa Dinas Kominfo Kota Medan telah dan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait adanya sistem SP4N-LAPOR.

“Kami juga memberikan pelatihan kepada setiap OPD dan pihak kecamatan agar dapat mengelola dan memanfaatkan SP4N-LAPOR sehingga berfungsi dan berjalan maksimal sebagai sistem yang yang digunakan untuk menghimpun aduan dari masyarakat. Bahkan kini, Pemko Medan menjadi salah satu kota yang tercatat efektif memanfaatkan SP4N-LAPOR,” ungkapnya.

Apalagi kini tambah Zain, selain SP4N-LAPOR, Pemko Medan juga memiliki aplikasi Medan Rumah Kita (MRK) yang menjadi alternatif lain masyarakat untuk menyampaikan aduan, keluhan serta masukannya.

“Kami terus berupaya agar aduan yang disampaikan dapat dengan segera ditindaklanjuti. Dengan demikian, kepercayaan masyarakat dapat terus meningkat kepada pemerintah,” terangnya. (mn-ka)

- Advertisement -

Berita Terkini