DPD BKPRMI Labuhanbatu Lantik BKPRMI Bilah Hulu Periodesasi 2023 – 2025

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Mudanews.com,Labuhanbatu_Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (DPD BKPRMI) Labuhanbatu Dr. Syafaruddin Siagian di dampingi Dr. Jupriaman Naibaho selaku Bendahara, melantik pengurus DPK BKPRMI Bilah Hulu di Masjid Jami’ Nurul Iman Dusun Sidodadi Desa Pematangan Seleng, Kab. Labuhanbatu, Sabtu (9/12/2023).

Ketua Umum DPK BKPRMI Bilah Hulu terpilih Wahyu Azhar Ritonga, S.Si.,M.Si Sekretaris Umum Riky Putra Pradana, S.Pd, dan Bendahara Umum Rizky Syahputra Siregar.

Ketua DPK BKPRMI Bilah Hulu, Wahyu Azhar dalam sambutan menyampaikan, ia mengajak untuk bersama bergandengan tangan dalam memakmurkan mesjid untuk membangun remaja Mesjid yang cinta Mesjid dan umat.

“Mari sama – sama kita bergandeng tangan, selalu berkomunikasi dan koordinasi untuk peningkatan memakmurkan Mesjid Serta membangun remaja Mesjid Desa di Kec. Bilah Hulu ini untuk mencintai Mesjid dan umat. Kedepan saya akan terus bergerak untuk membentuk tim di masing-masing dusun, semangat dan terus beribadah, “ungkap Wahyu.

Di kesempatan ini Camat Bilah Hulu Kab. Labuhanbatu Muhammad Kamisdan Ritonga, S.AP., MM. dalam sambutannya juga menyampaikan, ini merupakan tanggung jawab dan amanah yang harus di jalankan dengan ikhlas.

“Jabatan yang di emban oleh Pengurus BKPRMI Bilah Hulu ini adalah amanah yang harus di jalankan dengan ikhlas dan keridhoan, semoga kalian dapat menjalankan amanah yang diberikan. Ingat Anak remaja Mesjid dan pemuda adalah agen perubahan untuk kedepannya lebih baik, siapa yang memakmurkan masjid maka Insyaallah, Allah akan memakmurkan kita, “terang Kasmidan.

Kemudian Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Bilah Hulu H.Tukino S.Sos.I, M.Sos. menerangkan, remaja Mesjid harus bisa bersinergi dengan lingkungan dan melakukan hal yang positif.

“Anak remaja masjid harus bisa bersinergi dengan lingkungan serta melakukan hal yang positif ditengah masa era millenial saat ini, gunakan gadget yang sewajarnya dan mampu memilah mana yang baik serta mana yang tak baik. Remaja Mesjid harus siap bersaing untuk masa depan tapi juga tetap harus memprioritaskan islam sebagai jangan pondasi, “ujar Tukino.

Pada sampai akhir acara penutupan Pelantikan BKPRMI Bilah Hulu, Ketua Umum DPD BKPRMI Labuhanbatu Dr. Syafaruddin Siagian menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus yang telah di lantik.

“Selamat untuk pengurus yang di baru lantik untuk hari ini. Sebagai Remaja Mesjid harus bisa menjadi contoh yang baik di lingkungan dengan kegiatan yang positif, belajar bagaimana memandikan mayyit, mensholatkan dan tidak lupa memakmurkan Mesjid agar kita terjauh dari perbuatan perbuatan yang tidak baik, ayo bersama kita Bolo (bangun) generasi muda melalui Mesjid, tegas Syafar.

Turut hadir para Tokoh masyarakat, Alim Ulama dan kawan – kawan yang mewakili Remaja masjid tiap Desa seluruh Wilayah Kecamatan Bilah Hulu.(Fahmi DS.ID)

- Advertisement -

Berita Terkini