Kapolres Binjai, Pimpin Apel Pergeseran Pasukan PAM Pilkades

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Binjai – Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting SIK MH memimpin apel pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan Pilkades Kabupaten Deli Serdang di lapangan apel Mapolres Binjai Jalan Sultan Hasanuddin No 1 Binjai, Sabtu (16/04/2022) pukul 08.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan dalam kegiatan tersebut Waka Polres Binjai Kompol Deny SH, Para Kabag Polres Binjai, Para Kasat Polres Binjai, Para Perwira yang terlibat PAM dan Para personil yang terlibat PAM.

Kapolres Binjai dalam arahannya mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesehatan yang diberikan sehingga dapat melaksanakan apel pada padi hari ini, serta mengucapkan terima kasih kepada personel yang melaksanakan apel pagi.

“Apel Serpas ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir dari rangkaian pengamanan Pilkades yang dilaksanakan, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemkab dan mitra Kamtibmas lainnya,” terangnya.

Ia mengungkapkan pelaksanaan pengamanan Pilkades Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 di wilayah hukum Polres Binjai yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 18 April 2022.

Polres Binjai beserta jajaran pengamanan 42 TPS dengan jumlah DPT sebanyak 20.288 jiwa, di 3 desa yakni Desa Tandem Hilir-1, Desa Tandem Hilir-2 dan Desa Tandem Hulu-2 Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang yang diikuti 14 orang Calon Kepala Desa dengan melibatkan 121 personel serta unsur terkait lainnya baik TNI dan Linmas / Satpol PP Kabupaten Deli Serdang.

“Laksanakan deteksi dini terhadap potensi gangguan Kamtibmas sebelum dan sesudah berlangsungnya tahapan Pilkades, lakukan pengamanan terbuka dan tertutup serta berkoordinasi dengan pihak panitia penyelenggara Pilkades agar tetap melaksanakan SOP dan memperhatikan prokes Covid-19 secara ketat,” ujarnya.

Kapolres Binjai juga menekankan agar meningkatkan kewaspadaan serta kepekaan terhadap situasi di sekitar TPS yang diamankan.

“Tingkatkan kesiapsiagaan dan respon secara cepat setiap kejadian / gangguan Kamtibmas, berkoordinasi dan bersinergi dengan TNI dalam pelaksanaan pemungutan suara Pilkades,” ujarnya.

Lebih lanjut, AKBP Ferio Sano Ginting meminta kepada para personel untuk besikap humanis serta menghindari tindakan arogan yang dapat menimbulkan antipati masyarakat terhadap Polri.

“Jalin komunikasi yang baik dengan masyarakat dan petugas TPS dan tidak dibenarkan untuk membawa senjata api dinas,” ucapnya.

Di akhir sambutannya, Kapolres Binjai mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh personel yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan Pilkades.

“Semoga pengabdian tugas yang kita laksanakan dengan penuh keikhlasan akan menjadi catatan amal ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha Esa,” pungkas Kapolres Binjai. (MN)

- Advertisement -

Berita Terkini