Pemko Langsa serta Warga Semangat Kebersamaan Laksanakan Gotong Royong

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langsa – Bersama masyarakat, Pemerintahan Gampong (Desa) dan Pemerintah Kota (Pemko) Langsa dengan semangat kebersamaan melakukan kegiatan gotong royong di Gampong Blang Pase, kota Langsa, Aceh, pada Minggu (20/3/2022) pagi.

Masyarakat yang mayoritas bermata pencaharian sebagai petani, wiraswasta dan pedagang ini tetap guyub rukun, menjaga budaya gotong royong dalam menjaga kebersihan.

Pantauan mudanews.com, masyarakat dari yang tua hingga muda kompak kerja bakti bergotong royong.

Masyarakat sekitar Blang Pase, Kota Langsa mengacungkan jempol dan memberi apresiasi kepada Wali Kota Tgk Usman Abdullah SE dan Wakil Wali Kota Langsa dr Marzuki Hamid MM, karena program gotong royong ternyata diterima warga dengan positif.

Pemko Langsa
Pemko Langsa bersama warga melaksanakan gotong royong (Muda News/Juli)

Program gotong royong yang hampir setiap Minggu dilakukan diseluruh pelosok Kota Langsa, Minggu ini dilakukan gotong royong diseputaran Gampong (Desa) Blang Pase.

Kegiatan gotong royong yang dilakukan Wali Kota dan jajaran Pemko Langsa, disambut baik oleh masyarakat. Berkat kerjasama ini dapat dilihat dari gotong royong desa ke desa, yang menimbulkan dampak kekompakan pemerintah kota dan pemerintahan Gampong.

Wali Kota dan jajarannya memimpin langsung gotong royong dengan cara mengambil masing-masing tempat lokasi gotong royong yang sudah ditentukan.

Selanjutnya Zainal Abidin SH, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Langsa, langsung mengajak anggota melakukan pembersihan di lingkungan Telkom Gampong Blang Pase, kecamatan kota Langsa saat pembersihan dilakukan warga seputaran sempat menghampiri Zainal Abidin selaku Kabid di BPBD.

“Kami resah di sini dengan bau tak sedap sampah yang bertumpuk di areal Kantor Telkom,” ungkap warga.

“Semoga ini menjadi semangat masyarakat untuk terus konsisten melaksanakan kegiatan gotong royong demi menjaga lingkungan bersih,” pungkasnya.

Hadir pada kegiatan gotong royong Kepala Pelaksana BPBD Kota Langsa, Nursal Saputra, SSTP MAP, Kadis PU kota Langsa Muharram, Wakil Wali Kota Langsa dr Marzuki Hamid MM, para Kabid, para Kasi, masyarakat dan Anggota BPBD Langsa. (Juli)

- Advertisement -

Berita Terkini