HMI Cabang Sangatta, Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Sangatta – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sangatta menggelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H di Sekertariat HMI Cabang Sangatta, Jalan Prof Lafran Pane, Gg. Insan Cita, Rabu malam (03/11/2021). Acara Maulid itu mengangkat tema “Spirit Koneksitas HMI dan KAHMI”.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua MD KAHMI Kanda Dr. H. Kasmidi Bulang, ST., MM, Ketua HIPMI Kalimantan Timur (Kaltim) Kanda Bakri Hadi, S.Sos, Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim) Kanda Faisal Rahman, beserta Senior-Senior dan seluruh Kader HMI Cabang Sangatta.

Ketua MD KAHMI Kutim Dr. H. Kasmidi Bulang, ST., MM yang juga Wakil Bupati Kutim ini mengatakan pentingnya menjaga (Koneksitas antara HMI dan KAHMI), hal ini penting disampaikan. “Karena pasca Pilkada Kutim kemarin terjadi beberapa senior KAHMI berbeda pandangan terkait politik, hal ini menurutnya wajar saja terjadi,” kata H. Kasmidi saat memberikan kata sambutan.

Ketua Umum (Ketum) HMI Cabang Sangatta Ashan Putra Pradana, S.Kel juga mengatakan sesuai dengan tema Maulid diatas, spirit perjuangan harus selalu menjadi jembatan menuju masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah SWT sesuai tujuan HMI pasal 4 Anggaran Dasar. Koneksitas harus tetap terjalin antara HMI dan KAHMI untuk membangun sinergitas dengan pemerintah dengan mengawal kebijakan dan pembangunan yang ada di Kutim.

Ia menambahkan, perayaan Maulid Nabi dinilai sebagai momen untuk mengingat, menghayati dan memuliakan kelahiran Rasulullah SAW.

“Untuk itulah refleksi dari peringatan ini, semoga memberi spirit untuk tetap meneruskan perjuangan suri tauladan kita Rasulullah SAW hingga akhir zaman,” tutup Ashan Putra Pradana. (Randi)

- Advertisement -

Berita Terkini