Dampak Covid-19, PPKM dan Semangat Kemerdekaan, PT Indorasaprima Sukses Gemilang Bagikan Paket Sembako

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Pematang Siantar – Indonesia khususnya Siantar dan Simalungun saat ini tengah menerapkan PPKM akibat kasus Covid-19 yang terus bertambah di Siantar dan Simalungun.

Akibat Covid-19 ini, banyak masyarakat yang perekonomiannya berantakan, karena susahnya masyarakat saat ini untuk mencari uang guna memenuhi kebutuhan yang ada di rumah.

Mendengar keluhan masyarakat, PT Indorasaprima Sukses Gemilang pun meringankan langkah untuk dapat berbagi di tengah masa PPKM Covid-19 dengan menjunjung tinggi semangat Kemerdekaan RI yang akan di rayakan pada 17 Agustus 2021.

Kegiatan pembagian sembako tersebut dihadiri oleh perwakilan dari perusahaan PT Indorasaprima Sukses Gemilang Bapak Agung, Kapolsek Bangun dan unsur masyarakat Siantar Estate.

Perwakilan dari perusahaan PT Indorasaprima Sukses Gemilang Bapak Agung menerangkan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk membantu meringankan beban masyarakat di tengah PPKM karena kasus Covid-19 yang masih saja meningkat.

“Saya selaku perwakilan perusahaan PT Indorasaprima Sukses Gemilang mengucapkan semoga apa yang kami berikan ini tidak di pandang nilainya, karena kami hanya ingin membantu meringankan beban masyarakat Nagori Siantar Estate di masa PPKM Covid-19 ini,” ungkapnya.

“Kita membagi 504 paket sembako untuk 504 KK yang ada di Nagori Siantar Estate dengan harapan progarm ini akan tetap berjalan untuk kedepannya,” terangnya. (Ardi)

- Advertisement -

Berita Terkini