Gelar Diskusi Keummatan dan Kebangsaan, HMI Cabang Medan Hadirkan Staff Ahli Wakil Presiden RI

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Laporan: Wahyu Panjaitan

MUDANews.com, Medan (Sumut) – Mempertahankan NKRI dan meningkatkan derajat rakyat Indonesia serta menegakkan dan mengembangkan ajaran agama islam, adalah dua cita-cita yang menjadi landasan Lafran Pane saat mendirikan HMI. Kemudian cita-cita tersebut dikenal sebagai wawasan HMI yakni wawasan ke-Indonesia-an dan wawasan ke-Islam-an.

Demikian disampaikan Staff Ahli Wakil Presiden RI, Dr. Robi Nurhadi, M.Si saat memberi materi pada diskusi yang diselenggaran HMI Cabang Medan dengan tema ‘HMI Untuk Ummat dan Bangsa’, Jum’at (3/2) bertempat di Student Center HMI Cabang Medan Jalan Adinegoro No.15, Medan Sumatera Utara.

“Dilahirkannya HMI oleh Lafran Pane dan kawan-kawan pada tahun 1947 dengan tujuan untuk mempertahankan kemerdekaan agar derajat rakyat Indonesia ini meningkat serta untuk menegakkan dan mengembangkan ajaran agama islam,” katanya.

Robi juga menegaskan, Lafran Pane dan Kawan-kawan mendirikan HMI pada saat itu tidak ada tujuan lain selain dua hal tersebut, yakni untuk kemaslahatan ummat dan bangsa.

“Berdirinya HMI pada saat itu bertujuan untuk kemaslahatan ummat dan bangsa, tidak ada tujuan lain, dan sekarang adalah tugasnya kader HMI untuk terus mempertahankan tujuan itu dan harus sebisa mungkin mencapai tujuan tersebut,” lanjut Ketua Bakornas LDMI PB HMI Tahun 2002-2004 ini.

Ia juga berharap kepada seluruh kader HMI se- Indonesia terkhusus kader HMI Cabang Medan untuk sadar akan momentum perjuangan membela ummat dan bangsa dan dapat mengelolanya dengan baik.

“Di tengah carut-marutnya kondisi ummat dan bangsa saat ini maka ini adalah momentum yang tepat untuk kita mengabdikan diri kita pada ummat dan bangsa. Didirikannya HMI oleh Lafran Pane dan kawan-kawan pada saat itu bukanlah hal yang mudah dan sangat penuh perjuangan. Maka ini adalah momentum yang tepat untuk kita selaku kader HMI memperjuangkan jasa-jasa mereka, kita harus kelola momentum ini dengan sebaik-baiknya,” tandas Robi.[am]

- Advertisement -

Berita Terkini