Ketua Tanfidziyah PCNU Tegal, Merestui dan Bersedia Menjadi Pembina PIN Tegal

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Tegal –  Pengurus Pejuang Islam Nusantara (PIN) Tegal yang ditemani oleh salah satu pembinanya KH Abdul Aziz melanjutkan kunjungannya ke para kyai dalam rangka meminta doa restu demi perjuangannya di dalam mendakwahkan Islam Nusantara bermanfaat dan berkah, Tepatnya hari Jum’at, 5 Juni 2020,

Adapun kunjungan kali ini yaitu ke kediaman Ketua Tanfidziyah PCNU Tegal KH. Ahmad Was’ari yang beralamat di Desa Pecabean Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal.

“Alhamdulillah beliau sangat menyambut baik kedatangan sahabat Irwan Sugianto, Hadi Waluyo, Ali Tahroni, Masrukhi dan Ahmad Zafroni. Sebagai seorang tokoh NU yang dikenal dengan pengalamannya dalam berorganisasi, beliau senang dengan adanya para kader NU yang dengan rela hati dan penuh semangat mendakwahkan Islam Nusantara terlebih dalam kondisi saat ini yang cukup memperihatinkan dengan maraknya paham-paham radikalisme dan intoleransi yang mencoba menggiring masyarakat untuk jauh dari ajaran Islam Rahmatan lil ‘Aalamiin, yang ingin merongrong kedaulatan NKRI. Doa restu pun beliau berikan dan mendukung penuh serta bersedia menjadi Pembina PIN Tegal,” kata Ketua Umum PIN Abdul Kholik, Senin (8/6/2020).

Dalam pertemuan yang penuh dengan kehangatan tersebut, ada beberapa poin penting yang beliau sampaikan kepada PIN Tegal untuk dilaksanakan yaitu:

1. Jangan mudah terprovokasi dengan kelompok yang suka mengadu domba untuk melemahkan NU

2. Harus bisa bersinergi dengan NU dan Banomnya untuk tetap menjaga marwah perjuangan NU dan dakwah Islam yang Rahmatan Lil Aalamiin

3. Selalu sebarkan kegiatan sekecil apapun di dunia maya

4. Memahamkan Islam Nusantara kepada masyarakat Tegal agar mengerti Islam Nusantara secara benar.

“Semoga Allah Swt senantiasa memberikan kemudahan kepada sahabat PIN Tegal di dalam menebarkan kebaikan, menjadikan PIN Tegal semakin dicintai oleh masyarakat dan perjuangannya menginspirasi seluruh sahabat PIN di berbagai penjuru nusantara demi Indonesia yang aman, damai dan sejahtera,” tutup Abdul Kholik. Berita Tegal, red

 

- Advertisement -

Berita Terkini