Putri Agsilni Soroti Dugaan Anak Camat di Cianjur Konsumsi Narkoba

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Cianjur – Masyarakat kembali digegerkan dengan penemuan dugaan seorang anak camat di Kabupaten Cianjur yang mengkonsumsi narkoba beberapa waktu yang lalu dan telah ditangkap oleh Sat Narkoba Polres Cianjur.

Menanggapi hal ini, aktifis muda asal Partai Nasdem, Putri Agsilni menyoroti masalah tersebut. Karena menurutnya, perbuatan itu dipandang memalukan dan tidak layak dicontoh oleh masyarakat khususnya generasi muda.

Putri mengatakan, harusnya pola hidup sehat bisa dimulai dari dalam diri sendiri yaitu dengan berpikir positif dan percaya serta yakin pada kebesaran Tuhan.
Menjaga kesehatan dengan olah raga dan asupan makanan bergizi juga merupakan salah satu cara menjalani pola hidup sehat.

“Jadi jalan menuju sehat merupakan sebuah keharusan yang harus dijalani bagi siapapun yang menginginkan dirinya sehat secara lahiriah maupun batiniah,” kata Putri kepada wartawan, Jumat (07/07/2023).

Ia lantas memberikan tips cerdas untuk menjalani pola hidup sehat lahir dan batin tanpa narkoba di antaranya yaitu olahraga teratur, makan-makanan yang sehat, berfikir sehat, berkomitmen untuk tidak menggunakan narkoba, fokus pada cita-cita atau impian, berani mengatakan “Tidak” pada narkoba, pandai memilih teman, dan menjadikan orangtua sebagai sahabat anak.

“Lalu saling memberi motivasi yang baik dalam pertemanan, menciptakan lingkungan bersih dan sehat jangan pernah mencoba narkoba apapun alasannya, kuat iman, berani menghadapi segala masalah, menghindari pergaulan yang berbahaya, memilih kegiatan yang positif, memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya, menciptakan suasana yang menyenangkan dalam keluarga, dan selalu ingat pada bahaya narkoba,” tutupnya.

- Advertisement -

Berita Terkini