Tersangka Saat di Amankan Petugas
Laporan : Dhabit Barkah Siregar
MUDANews.com, Medan (Sumut) – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Medan Baru, Kompol Ronni Bonic mengimbau, masyarakat agar berhati-hati dengan orang yang tidak dikenal. Sebab, pihaknya berhasil mengaman satu dari empat pelaku perampokan dengan modus tabrak adik.
“Berbagai cara dilakukan pelaku kejahatan, saya imbau warga untuk berhati – hati. Terlebih kepada orang yang tidak dikenal,” kata Ronni di Mapolsek Medan Baru kepada wartawan, Minggu (19/3).
Mantan Kapolsek Medan Helvetia ini menjelaskan, pihaknya sendiri telah mengamankan Rudi Sigalingging (25), warga Jalan Bakti, Kecamatan Deli Tua karena terlibat perampokan modus tabrak adik.
“Korban dituding telah melakukan pemukulan terhadap adik pelaku. Tidak sampai di situ, korban yang diketahui bernama Azhari Siregar (19) diancam menggunakan pisau di Jalan Iskandar Muda. Karena takut, iapun menyerahkan ponsel, uang Rp 200 ribu, KTP dan SIM,” jelasnya.
Merasa jadi korban perampokan, Ronni menambahkan, Azhari langsung membuat laporan resmi di Mapolsek Medan Baru.
“Petugas yang menerima laporan tersebut langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan satu orang. Sedangkan tiga pelaku lainnya tengah kita buron,” tambah orang nomor satu di Mapolsek Medan Baru ini.
Sementara itu, tersangka sendiri tidak bersedia menjawab pertanyaan wartawan. Ia pun lebih memilih bungkam.