Milad Pemuda Pembeda, Berikut Program yang Sudah Terealisasi Setahun Ini

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Milad ke-1 Pemuda Pembeda digelar bertempat Wong Solo Halalan Toyyiban di Jalan Gajah Mada, Kota Medan, Kamis (07/7/2022).

Acara ini membawa tema “Satu Tahun Lebih Beda” dihadiri oleh pembina Pemuda Pembeda Al-Ustadz Fadhli Sodiro SH MSq dan dibuka langsung oleh Ketua Umum Pemuda Pembeda yaitu Fadda Helmi Attamry Lubis SS.

“Organisasi Pemuda Pembeda lahir 07 Juli 2021 tepatnya hari ini sudah setahun terbentuk, Alhamdulillah program-program yang sudah terealisasi dalam setahun ini yaitu membuat Rumah Al-Qur’an Indonesia (RAI) yang dipimpin langsung Nico Alyandra, membuat pelatihan kaderisasi untuk Pemuda agar terbentuk karakter yang berakhlak dan maju dalam bertindak yaitu Latihan Manajemen Organisasi (LMO),” jelas Fadda.

Adapun Program lain, lanjutnya, seperti membuat pelatihan kaligrafi, design dan konten kretor untuk anak muda di Sumatera Utara dibuat dalam sebuah program yaitu Rumah Digitalisasi Pemuda Indonesia (RDPI) yang dipimpin oleh Ilham Pratama.

Milad Pemuda Pembeda
Ketua Umum Pemuda Pembeda, Fadda Helmi Attamry Lubis SS dan Pembina Pemuda Pembeda Al-Ustadz Fadhli Sodiro SH MSq (Foto: dok istimewa)

3 keinginan Ketua Umum Pemuda Pembeda dalam acara Milad yakni :

1. Menjadikan pemuda hari ini sebagai iconik satu satunya untuk mengubah situasi dan kondisi menuju Indonesia Maju

2. Memberikan ruang dan waktu sebesar-besarnya untuk anak muda Indonesia untuk melakukan hal-hal yang kreatif dan Inovatif dan Pemuda Pembeda akan siap membantu

3. Dengan rasa syukur yang dalam, keinginan kita hari ini adalah Pemuda Pembeda akan menjadi rumah besar pemuda yang kreatif dan inovatif dalam menyampaikan sesuatu.

“Terima kasih juga kepada pembina dan penasehat yang suppot sehingga program berjalan dengan baik,” ucapnya.

Pemuda Pembeda juga berharap agar anak muda ikut bergabung dalam organisasi untuk memberi warna yang beda mengisi kekosongan ruang dan waktu di masyarakat untuk hidup dan menghidupi.

“Milad yang pertama ini juga saya selaku ketua umum pemuda pembeda sangat terkesan dan bangga bahwa semangat pengurus makin solid dan kuat untuk menjalani organisasi Pemuda Pembeda kedepan, pemuda pembeda juga siap berkolaborasi dengan pemerintah untuk meningkatkan daya kreatif dan inovatif pemuda khususnya di Sumatera Utara agar menjadi pemuda yang bermanfaat, pemuda pembeda dan pembedanya pemuda di Indonesia bahkan Dunia,” ucapnya.

“Hari ini dan esok semoga Pemuda Indonesia dapat memberi warna yang positif untuk menguatkan sendi-sendi kepemudaan yang aktif sehingga mengahasilkan pemuda- Pemuda Pembeda untuk pembedanya Pemuda di Indonesia bahkan dunia,” tandas Fadda. (red)

- Advertisement -

Berita Terkini