Percepatan Vaksinasi Massal Dirangkai Doa Bersama untuk Kabupaten Langkat pada Peringatan Isra Mi’raj 

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Langkat H Syah Afandin menghadiri giat percepatan vaksinasi massal dosis I, II dan III Sinegritas Polres, Pemkab, Kodim 0203 Lkt Dan PC PMII Langkat-Binjai, sekaligus peringatan Isra Mi’raj 1443 H serta penyerahan Bansos (bantuan sosial) Lansia dan Santunan anak yatim piatu, di Masjid Taqwa, Dusun II, Desa Paya Rengas, Kecamatan Hinai, Langkat,

Giat yang dilaksanakan bersamaan ini diselenggarakan Polres Langkat. Hadir Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK dan Dandim 0203 Langkat Letkol Inf Wisnu Joko Saputro, Mewakili Danyonif 8 Marinir Tangka Lagan hadir Danki D Lettu Marinir Imam Saroni, Sekretaris Mabinda PKC PMII Sumatera Utara A. Jabidi Ritonga, Ketua PKC PMII Sumatera Utara Muhammad Tarmizi, Ketua PC PMII Langkat-Binjai Riza Ansyari, beserta Ketua Mabincab PMII Langkat-Binjai Heru Septa Revandani SPd.

Percepatan Vaksinasi Massal
Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH dan Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok berbincang dengan masyarakat (Foto: Diskominfo Langkat)

Plt Bupati Langkat H. Syah Affandin SH dikesempatan itu meyakini giat ini bernilai ibadah. Sebab vaksinasi upaya melawan penyebaran COVID-19. Jika masyarakat sehat, pasti mudah mencari rezeki dan ibadah.

Ia juga berharap masyarakat memaknai Isra Miraj dengan cara memakmurkan masjid-masjid.

Sembari memohon dukungan semua pihak pada upayanya memajukan dan mensejahterakan Langkat.

Selanjutnya Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK memaparkan Bansos yang diserahkan berupa beras 1 ton. Penerimanya 150 Lansia dan 50 anak yatim, perorang mendapatkan beras 5 kilogram.

Selain beras, para anak yatim juga menerima uang saku.

Kapolres juga menyampaikan selain pelaksanaan vaksinasi dosis 1, 2 dan 3 juga melakukan doa bersama pada peringatan Isra Mi’raj ini.

“Giat ini merupakan sinergitas Polri dan TNI juga Pemerintahan. Semoga percepatan vaksinasi yang dilaksanakan, menghambat penyebaran omicron di Langkat,” harapnya.

Percepatan Vaksinasi Massal
Ketua PKC PMII Sumatera Utara Muhammad Tarmizi, Perwakilan Marinir, Ketua PC PMII Langkat-Binjai Riza Ansyari, Dandim dan Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH (Foto: dok Istimewa)

Kemudian, Ketua PC PMII Langkat-Binjai Riza Ansyari mengapresiasi kegiatan yang di gagas bersama Polres Langkat, dalam bingkai sinegritas Polres, Pemkab, Kodim 0203 Lkt dan PC PMII Langkat-Binjai menuju Percepatan Vaksinasi Massal Dosis I II Dan III.

Kegiatan tersebut dalam rangka Doa Bersama untuk Kabupaten Langkat sekaligus Peringatan Isra’Mi’raj 1443 H Serta Giat Bakti Sosial TNI Polri dan Santunan Anak Yatim.

“Ini bagian dari bentuk ikhtiar kita bersama, Niat baik bapak kapolres Langkat, Plt Bupati Langkat, Dandim 0203 Lkt dalam mendorong percepatan Vaksinasi Massal ini sangat patut kita dukung penuh dan apresiasi yang setinggi tinggi nya,” ungkap Riza Ansyari mantan Presiden Mahasiswa STAI JM Tanjung Pura Langkat itu.

Percepatan Vaksinasi Massal
Foto bersama usai menyantuni anak yatim (Foto: dok istimewa)

Penyerahan bantuan diberikan oleh Plt Bupati Langkat, Kapolres Langkat, Dandim 0203 Langkat, Ketua PC PMII Langkat-Binjai serta dibantu Forkopimda Langkat dan Forkopimca Stabat kepada anak yatim dan Lansia.

Diketahui Yonif 8 Marinir turut membantu vaksinasi, menerjunkan 26 personil terdiri
6 tenaga vaksinator dan 20 personil pendukung. Turut membantu Puskesmas Tanjung Beringin dengan menerjunkan 10 tenaga vaksinator.

Turut hadir Kabag Ops Polres Langkat Kompol Aries, Danki D Lettu Marinir Imam Saroni mewakili Danyonif 8 Marinir Macan Putih, serta para kepala perangkat daerah jajaran Pemkab Langkat. (yan/apri)

- Advertisement -

Berita Terkini