Pejuang Islam Nusantara Sumut, Gandeng Komunitas Lawan Corona

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Deli Serdang – Pejuang Islam Nusantara Sumut (PIN SU) bekerja sama dengan Generasi Muda Khonghucu Sumut (Gemaku SU), Komunitas Jurnalis dan Masyarakat (KJM) serta Lembaga Pemantau Pemilu dan Pemerintah Sumut (LP3SU) serta Komunitas Masyarakat Perduli Amal Kebajikan (Kompak) melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) berupa penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebar luasan virus corona/Covid-19 di rumah warga di Desa Bandar Klippa, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (5/4/2020).

Sebelum penyemprotan, tim baksos yang terdiri beberapa elemen organisasi di terima oleh perangkat desa Triono dan Bakhtiar mewakili Kepala Desa Bandar Klippa Suripno.

Penyemprotan meliputi sepuluh dusun dari 20 dusun yang ada di desa bandar klippa serta fasilitas umum lainnya seperti perkantoran, rumah ibadah dan lain lain, penyemprotan di dampingi oleh setiap masing masing kepala dusun dengan menghabiskan cairan disifectant sebanyak lebih kurang 1000 liter.

Pejuang Islam Nusantara Sumut, Gandeng Komunitas Lawan Corona
Semprotan disinfektan

Kepala Desa Bandar Klippa melalui Ketua LKMD Desa Bandar Klippa Bactiar dan Triono mengucapkan banyak terima kasih kepada Swandy selaku ketua Gemaku Sumut, Ustaz Martono mewakili PIN SU, Zulkifli Lubis mewakili LP3SU serta semua pihak yang terlibat dalam penyemprotan tersebut.

Penyemprotan tersebut melibatkan sekitar 30an relawan, penyemprotan dimulai dari pukul 08.30 WIB dan berakhir pada pukul 17.30 WIB di rumah warga di sekitar rumah kediaman ustaz Martono di desa sambirejo timur yang berdekatan dengan desa bandar klippa, yang juga hadir dan turut melaksanakan penyemprotan di rumah warga dan beberapa masjid di sekitar kediaman ustaz Martono.

Pejuang Islam Nusantara Sumut, Gandeng Komunitas Lawan Corona
Foto bersama di depan Masjid Al Kasim Dusun I Melati Desa Sambirejo Timur

Di akhir acara Baksos ustaz Martono yang juga Sekretaris PIN SU berharap agar lebih banyak lagi pihak-pihak yang turut terlibat dan bahu membahu dalam setiap kegiatan baksos lainnya.

“Seperti pemberian sembako, masker dan lain-lain sehingga dapat meringankan beban masyarakat yang berekonomi lemah akibat dampak dari virus corona,” ujarnya.

- Advertisement -

Berita Terkini