Fernando Emas Sangat Menyayangkan Pernyataan Herzaky Menuduh Megawati Gulingkan Gusdur

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – Sangat tidak baik Herzaky Juru Bicara Partai Demokrat pihak AHY pada saat konferensi pers yang baru saja dilaksanakan di Kantor DPP Partai Demokrat yang menyebutkan bahwa Ibu Megawati yang menggulingkan Gusdur pada tahun 2001 dari jabatan Presiden.

Hal itu dikatakan oleh Direktur Rumah Politik Indonesia, Fernando EMaS di Jakarta, Minggu malam  (3/10/2021).

Fernando Emas
Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky (Foto: Tangkapan layar YouTube Partai Demokrat)

Padahal yang berwenang mengkudetakan Presiden ada Majelis Pemusyawarahan Rakyat (MPR). “Sebagaimana kita ketahui berdasarkan UUD 1945 pada saat itu yang berhak menjatuhkan Presiden dari jabatannya adalah Majelis Permusyawaratan Rakyat. Pada saat itu MPR dipimpin oleh Amien Rais yang merupakan tokoh poros tengah,” tegasnya.

Fernando EMaS menambahkan, jadi sangat keliru pernyataan Herzaki yang menuduh kalau Gusdur dilengserkan oleh Megawati dari jabatan Presiden. Terkesan pernyataan Herzaki sangat tendensius ingin menyudutkan Megawati yang dianggap melengserkan Gusdur dari posisi Presiden.

“Pernyataan Herzaky bisa akan mendapatkan tanggapan serius dari kader Megawati dan PDIP karena pernyataan Herzaky tersebut,” pungkasnya.

- Advertisement -

Berita Terkini