Tingkatkan Ketahanan Pangan di Banjar, Pemdes Kujangsari Bentuk KWT

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Banjar – Pemerintah Desa (Pemdes) Kujangsari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, mendorong seluruh Lingkungan Rukun Warga (RW) yang berjumlah 11 RW, dapat membentuk Kelompok Wanita Tani (KWT).

Hal ini dilakukan dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah.

Kepala Desa Kujangsari, Mujahid, S.Ag., Kamis (09/01/2020), mengatakan bahwa hingga saat ini diwilayah Desa Kujangsari, baru terbentuk 3 KWT.

“Kita targetkan hingga pertengahan Tahun 2020 ini, seluruh wilayah RW, yang berjumlah sebanyak 11 RW tersebut, terbentuk KWT,” katanya.

Mujahid, menuturkan bahwa dengan adanya KWT dapat menjadi solusi pengembangan urban farming. Setiap kelompok bisa membuat, atau membangun kebun bibit, memanfaatkan pekarangan rumah tangga, atau pembinaan anak-anak seputar tanaman, baik buah-buahan maupun sayur-sayuran.

“Untuk melaksanakan program ini, rencananya KWT yang baru terbentuk, akan diberi bantuan bibit, pupuk, plastik poli back, dan dana, untuk menjalankan programnya,” jelasnya.

Mujahid, berharap dengan berdirinya KWT di setipa wilayah RW ini, minimalnya warga masyarakat yang membutuhkan sayur-sayuran, bumbu masakan tidak usah membelinya. Bahkan dengan adanya KWT di setiap RW, diharapkan bisa menjadikan tambahan penghasilan bagi para anggotanya.

- Advertisement -

Berita Terkini