Jelang Ramadhan, Kemenperindag : 1,5 juta liter Minyak Goreng Dicadangkan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Kementerian Perdagangan sudah mencadangkan 1,5 juta liter minyak goreng untuk jelang Ramadhan dan Idul Fitri.

Nantinya, cadangan itu akan dikeluarkan apabila komoditas itu mulai langka atau ada spekulan yang bermain. Kemendag merasa yakin. Lantaran, Musim Mas, produsen minyak goreng terbesar di dunia yang menopangnya.

“Kami mendapatkan komitmen dari para pengusaha, termasuk di dalamnya Pak Bachtiar Karim dari Musim Mas yang total mengalokasikan 1,5 juta liter minyak goreng,” ungkap Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita usai mengunjungi pabrik Musim Mas di Kawasan Industri Medan, Selasa (2/5/2017).

Biasanya stok minyak di pasaran akan kosong saat momentum jelang Ramadhan ataupun lebaran. Ini dikarenakan ulah spekulan yang senngaja menahan barang. Akibatnya akan terjadi kelangkaan barang.

Kemendag menggandeng Musim Mas agar setiap saat bisa menggelontorkan minyak goreng ke pasar apabila terjadi kelangkaan barang. Selin itu, langkah ini diambil untuk menstabilkan harga di pasar.

Kemendag sendiri pada 10 April 2017 telah menetapkan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng dengan tiga klasifikasi.

HET Minyak goreng curah sebesar Rp10.500 dan minyak goreng kemasan sederhana seharga Rp11.000. Adapun harga minyak goreng premium ditentukan sendiri oleh produsen. Berita Medan/Yogoy.

- Advertisement -

Berita Terkini