Jelang Musdalub, Tim Caretaker MD KAHMI Langkat Temui Ketua DPRD

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Langkat Sribana Perangin-Angin SE menerima audiensi Tim Caretaker Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Langkat di ruangan Pimpinan DPRD, Jalan Pusara No.1, Kwala Bingai, Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Kamis (15/9/2022).

Pertemuan itu berlangsung dengan suasana keakraban, canda dan tawa. Turut hadir Sekretaris Caretaker MD KAHMI Selamat SPdI yang juga Ketua Panitia Musyawarah Luar Biasa (Musdalub) dan anggota Caretaker serta Sekretaris Panitia Ismail Marzuki, Alumni HMI Syahrial, Ketua SEMMI Langkat Mukthi Halwi dan Ketua Forpeda Langkat M Indra.

“Kami datang bersilaturahmi, meminta saran dan pendapat dengan Ibu Ketua untuk pembangunan Langkat ke depan,” kata Ismail.

Di sisi lain, Selamat menyampaikan akan mengadakan Musdalub, karena KAHMI sebelumnya sudan dicaretaker.

“Nanti akan mengundang Ibu di acara pembukaan dan diharapkan Ibu hadir,” tutur Mantan Pengurus Besar HMI itu.

Jelang Musdalub, Tim Caretaker MD KAHMI Langkat
Ketua DPRD Langkat Sribana Perangin-angin, Sekretaris Caretaker MD KAHMI Langkat Selamat dan anggota Ismail Marzuki.

Sementara Ketua DPRD Langkat Sribana Perangin-Angin merasa senang kehadiran KAHMI. Dia mengucapkan terima kasih kepada Tim Caretaker MD KAHMI yang telah berkunjung ke kantor rakyat ini. Ia akan hadir di acara pelantikan.

Terkait saran yang diminta KAHMI, kata Sribana, sebenarnya saya yang minta saran dan pendapat sama KAHMI demi kemajuan, perkembangan Kabupaten Langkat.

“Niat baik, mari sama-sama kita berkoordinasi berbuat untuk Langkat, adanya KAHMI bisa memberikan saran dan masukkan” tuturnya.

(Arda)

- Advertisement -

Berita Terkini