Rumah Warga di Kuala Langkat Tertimpa Pohon Tumbang, Ini Kata Kalak BPBD

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Hujan lebat disertai angin kencang terjadi di Kelurahan Pekan Kuala, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Minggu (29/8/2021) sore. Kerusakan tempat seperti, kubah Masjid Raya, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kuala.

Namun belum diketahui berapa rumah warga yang rusak ringan, berat dan apakah ada korban jiwa. Selain itu, warga meminta pemerintah untuk menumbangkan pohon-pohon dipinggir jalan atau potong ranting.

Rumah Warga di Kuala Langkat Tertimpa Pohon Tumbang
Plank Kantor Urusan Agama Kecamatan Kuala tumbang akibat nagin kencang (dok istimewa)

Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Langkat Provinsi Sumatera Utara Iwan Sahri tidak menjelaskan secara detail berapa rumah warga yang terdampak angin kencang itu. Ia hanya mengatakan sudah pagi.

“Udah pagi ini,” kata Iwan, Senin (30/8).

Sebelumnya, pantauan mudanews.com, Jalan Lintas Binjai – Bukit Lawang macet, sepeda motor dan mobil dialihkan ke jalan alternatif. Sedangkan dump truk yang melintas distop warga dikarenakan ada tiang listrik yang tumbang menyebabkan lampu warga mati di Kelurahan Pekan Kuala. Hingga pukul 20.00 WIB, petugas PLN masih memperbaiki tiang listrik. (red)

- Advertisement -

Berita Terkini