Silaturahmi Lebaran, Rombongan Syah Afandin Kunjungi Kediaman Mantan Bupati Langkat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH bersama Kepala Perangkat Daerah berkunjung ke kediaman Bupati Langkat dua periode (2009-2019) H Ngogesa Sitepu SH.

Tujuan dari Kunjungan ini adalah semata-mata untuk bersilaturahmi dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444H/2023M, di Desa Sei Limbat, Kecamatan Selesai, Langkat, Sumatera Utara Rabu (26/4/2023).

Kedatangan H Syah Afandin beserta rombongan disambut hangat oleh H Ngogesa Sitepu dan keluarga besar. Tampak canda tawa menyelimuti kebersamaan mereka berbalut suasana kekeluargaan.

Kunjungan Syah Afandin guna lebih mempererat hubungan baik dan tali silaturahmi yang selama ini sudah berjalan baik, antara Pemkab Langkat dengan H. Ngogesa Sitepu yang dahulu pernah memimpin Langkat selama 2 periode (2009-2019).

Silaturahmi Lebaran
Plt Bupati Langkat H Syah Afandin bersalaman dengan H Ngogesa Sitepu SH (Foto: Diskominfo Langkat)

Dalam kesempatan tersebut Plt Bupati Langkat H Syah Afandin mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari H Ngogesa Sitepu dan keluarga.

“Terimakasih atas sambutan hangat dari Keluarga Besar Pak Ngogesa Sitepu pada siang hari ini. Semoga Kita semua selalu dalam Lindungan Allah SWT,” sebut Afandin.

Afandin juga mendoakan sosok yang pernah memimpin Langkat 2 periode tersebut, agar selalu sehat dan diberi perlindungan oleh Allah SWT.

“H. Ngogesa Sitepu tampak sangat senang dan juga berterima kasih telah dikunjungi Plt. Bupati Langkat bersama rombongan. Hal ini menunjukkan bahwa tali silaturahmi sesama umat muslim harus terus dijaga dan di pelihara, sebagai perwujudan dari “Habluminannas,” ungkapnya.

Tampak hadir Wakil Wali Kota Binjai H. Rizky Yunanda Sitepu STP MP, Sekda Langkat Amril SSos, Inspektur Langkat Drs H Hermansyah MIP, AKAU Langkat dr H Indra Salahudin MKes, Ketua TP PKK Ny Hj Endang Syah Afandin, Ketua DWP Langkat Ny Hj Rina Wahyuni Amril, para Asisten dan Staf Ahli Bupati Langkat, Kapala Perangkat Daerah, dan Camat se Kabupaten Langkat. (Apri/red)

- Advertisement -

Berita Terkini