Basmi Corona, HIMMAH Sumut : Anak Muda Harus Bersatu Padu

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Pimpinan Wilayah Himpunan Mahasiswa Al Washliyah Sumatera Utara (HIMMAH Sumut) beraudiensi dengan Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Martuani Sormin Siregar MSi dalam rangka bersilaturahmi dan berdiskusi terkait penanganan Covid-19 di Sumatera Utara.

Dalam audiensi tersebut PW HIMMAH Sumatera Utara mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Sumut.

“Kami mengapresiasi dan berterimakasih kepada pihak Kepolisian yang serius melakukan segala upaya untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Abduk Razak Nasution, Ketua PW HIMMAH Sumut, Selasa (7/7/2020).

Lanjut Razak, kita melihat upaya-upaya yang dilakukan Kapolda dimulai dari bakti sosial ketahanan pangan, pembagian sembako ke masyarakat dan kegiatan positif lainnya dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai pandemi ini.

Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Martuani Sormin Siregar MSi menyampaikan bahwa anak muda harus bergerak membantu pemerintah untuk melawan Covid-19. Sambungnya, kita tidak tahu kapan berakhir pandemi ini, mari kita patuhi anjuran pemerintah.

Basmi Corona, HIMMAH Sumut Anak Muda Harus Berpartisipasi 
Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Martuani Sormin Siregar MSi dan Ketua PW HIMMAH Sumut Abduk Razak Nasution didampingi pengurus

Menanggapi hal tersebut, Razak berharap kepada semua pihak untuk berkolaborasi baik itu, Pemerintah melalui Gugus Tugasnya, seluruh masyarakat khususnya anak muda harus bersatu padu berkolaborasi memutus penyebaran mata rantai Covid-19.

“Karena kita tidak tahu kapan pandemi ini berakhir sesuai dengan apa yang disampaikan Pemerintah melalui Menteri Dalam Negeri Republik indonesia Bapak Jendral Polisi Prof Drs H Muhammad Tito Karnavian MA PhD saat kunjungan ke Sumatera Utara beberapa hari yang lalu,” lanjutnya.

Razak juga akan mengintruksikan seluruh PC HIMMAH se Sumut untuk lebih aktif lagi memberikan bakti terbaik kepada masyarakat dan memutus mata rantai Covid-19 di daerah masing-masing.

HIMMAH juga berharap kedepan jangan ada lagi penyimpangan bantuan yang terjadi seperti di Kota Medan, Sibolga, Kabupaten Simalungun dsb. “Pihak Kepolisian harus menindak tegas orang-orang yang memanfaatkan situasi seperti ini,” tutup Razak. Berita Medan, Fahmi

- Advertisement -

Berita Terkini