CPNS 2019 Sumut, Pendidikan Luar Sekolah Tidak Ada Dalam Formasi

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Penerimaan ASN di tahun 2019 sudah di buka pada tanggal 11 kemarin. Para pelamar yang di perkirakan banyak dari kalangan Sarjana dan SLTA sangat antusias mendaftarkan diri sebagai CPNS. Formasi yang di buka lumayan banyak dari instansi pemerintahan dan instansi pendidikan.

Kaca mata pendidikan sendiri terkhusus di Sumatera Utara yang mayoritas mereka mendaftarkan diri pada formasi guru yang di dominasi oleh alumnus Universitas Negeri Medan sangat menunggu – nunggu momen ini. Alumnus kampus – kampus di Medan masih banyak yang berharap menjadi ASN dan mereka sanagat antusias mengikuti penerimaan ASN Tahun 2019.

Di balik penerimaan ASN ini ternyata masih ada jurusan – jurusan yang hanya satu, dua orang dan bahkan tidak ada di dalam Formasi CPNS 2019 terutama di Provinsi Sumatera Utara.

Alumni Jurusan Pendidikan Luar Sekolah ( PLS ) yang jurusannya tidak ada dalam formasi CPNS sangat menyesalkan dan juga kecewa terhadap pemerintah. Mereka berharap jurusan mereka ada di dalam formasi penerimaan CPNS tahun 2019 ini.

Sebagai adik senior dan masih berstatus mahasiswa ikut kecewa terhadap pemerintah, mereka tidak merata dalam membuka formasi CPNS Tahun 2019. Ini sudah yang kesekian kalinya, tahun 2018 juga sudah terjadi. Kami berharap kepada pemerintah, sebagai calon almuni yang berkeinginan menjadi ASN agar di buka formasi jurusan kami yaitu Pendidikan Luar Sekolah.

“Begitu banyak instansi – instansi yang bisa di buka untuk jurusan Pendidikan Luar Sekolah, seperti Dinas Pendidikan, Dinas Sosial dan Dinas Ketanagakerjaan,” ucap Amrizal Mahasiswa PLS Universitas Negeri Medan.

Pemerataan dan pemetaan kebutuhan ASN harus sangat terinci dan harus mengutamakan SDM yang ada. Pemerintah dan stakeholder terkait harus bisa mengupayakan dan mengoptimalkan SDM yang ada. Ini juga harus menjadi perhatian terhadap instansi pendidikan yang menelurkan SDM unggul di wilayahnya.

Kerja sama instansi pemerintahan dan instansi pendidikan harus lebih di tingkatkan agar alumnus – alumnus dari instansi pendidikan tersebut dapat di proyeksi sebagai SDM yang di butuhkan di instansi tersebut. Pemerintah kedepannya dan kalau masih bisa harus mengevaluasi persoalan terkait formasi CPNS 2019. Berita Medan, SM

- Advertisement -

Berita Terkini