Ketua DPRD Paluta, Reses di Desa Batang Pane II

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Padang Lawas Utara – Ketua DPRD Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) Mukhlis Harahap, S.Hi, M.Si menggelar reses tahap II tahun 2019 di Desa Batang Pane II Kecamatan Halongonan Timur, Kamis (19/12/2019).

Kepala Desa Batang Pane II dan Masyarakat menyambut baik kedatangan Ketua DPRD Paluta ini dalam rangka kegiatan reses tahap II.

Dalam Sambuatan Kepala Desa Batang Pane II ia mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas kedatangan Ketua DPRD Paluta yang terjun langsung untuk mendengarkan dan menyerap aspirasi serta kebutuhan masyarakat yang nantinya diharapkan dapat direalisasikan sesuai dengan kemampuan pemerintah.

Terlihat Dalam kegiatan reses tersebut, Tokoh dan ratusan masyarakat dari berbagai dari berbagai elemen di Desa Batang Pane II sangat antusias mengikuti acara tersebut hingga selesai.

“Kegiatan reses ini dimaksudkan untuk menyapa, menanya dan menampung aspirasi terkait hal yang dibutuhkan secara langsung dari masyarakat.Dan terus terang saya memilih Batang Pane II ini sebagai tempat reses atas bentuk kepedulian dan kecintaan saya terhadap Masyarakat ataupun Desa ini,” ujar Mukhlis Harahap.

Melalui reses ini nantinya aspirasi masyarakat ini akan dibawa dan dijadikan sebagai bahan usulan untuk dikoordinasikan dengan pihak Pemkab dalam hal ini Bupati Padang Lawas Utara agar dapat direalisasikan. “Apa yang sangat Bapak/Ibu butuhkan sampaikan saja dan kami akan mengupayakannya untuk dapat direalisasikan,” katanya.

Politisi dan Ketua Partai Golkar Padang Lawas Utara ini menambahkan pada hakikatnya anggaran dan penganggaran itu adalah wewenangnya Bupati, kita sebagai Anggota maupun Pimpinan Dewan hanya mengusulkan.

“Sampaikan usulan maupun keluhan Bapak/Ibu agar nanti dapat kami jadikan bahan pertimbangan untuk mengsulkan dan memperjuangkannya.Namun yang harus kita pahami bahwa APBD itu ada ditangan Pak Bupati kita hanya bisa mengusulkan. Mohon Doa dari Bapak/Ibu agar apa yang menjadi permohonan dan keinginan kita bisa tereliasikan,” katanya.

Dalam sesi tanya jawab, masyarakat menyampaikan sejumlah usulan dan aspirasi mereka yang dijawab langsung oleh Ketua DPRD.

Salah satu usulan ataupun permintaan yang paling utama bagi masyarakat Desa Batang Pane II adalah Peningkatan atau perbaikan jalan menuju Desa tersebut yakni Aspal Hotmix. Kemudian pengadaan Ambulance yang diperuntukkan pengangkut mait karena mengingat Tempat Pemakaman Umum di Desa tersebut sangat jauh.

“Kami mohon kepada Bapak Ketua Dewan agar memperjuangkan dan mengusulkan perbaikan jalan menuju Desa kami ini,” ujar seorang penanya yang bernama Setujiono.

Kemudian Ketua BPD Desa Batang Pane II juga menyampaikan usulan untuk pengadaan Mobil Ambulance yang diperuntukan mengangkut orang sakit maupun orang meninggal mengingat TPU di Desa ini sangat jauh. “Kami mohon pak untuk pengadaan Mobil Ambulance mengingat TPU kami jauh dari perkampungan,” ujarnya.

Menjawab itu, Ketua DPRD Paluta menjawab sebenarnya setelah melewati jalan menuju kesini saya sudah tahu apa yang Bapak/Ibu inginkan walaupun belum disampaikannya tadi, karena saya merasakan langsung. Dan lagi saya mohon Doa nya agar saya bisa memperjuangkannya.

“Jika pun tidak bisa direalisasikan tahun ini, tahun depan akan kami upayakan untuk realisasinya,” tambahnya. Berita Padang Lawas Utara, tim

- Advertisement -

Berita Terkini