Koperasi ANUWAS, Fasilitas Dakwah Membangun Ekonomi Rakyat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Dalam rangka pematangan kinerja kepengurusan Ketua Koperasi ANUWAS Sumut, Ustaz Agus Rizal terus melakukan silaturrahmi ke tokoh masyarakat Sumut yang peduli UKMK dan ekonomi kerakyatan.

Hj Sylvia Rahma Lubis SH SpN selaku salah seorang pembina mengingatkan agar pengurusan koperasi ANUWAS Sumut yang ada segera berkoordinasi dengan kementerian atau dinas terkait. Masyarakat saat ini sangat butuh bantuan dan pengembangan usaha baik pertanian, peternakan atau pelatihan keahlian skill dalam bidang kewirausahaan salah satunya koperasi harus bergerak dan mengayomi masyarakat petani dan lainnya dalam bidang peningkatan pengetahuan dan skill.

“Langkah awal yang telah dilakukan koperasi ANUWAS saat ini adalah rekrutmen keanggotaan. Hal ini tidak mudah karena banyak masyarakat yang berpikir bahwa keberadaan koperasi hanya sekedar pinjam meminjam, lain halnya ANUWAS yang diprakarsai warga Nahdliyah adalah koperasi konsumen,” jelas Agus Rizal, Selasa (25/02/2020).

Umat dalam kehidupan keseharian bermasyarakat bukan hanya butuh makanan rohani, ceramah dalam pengajian atau ibadah semata. Kebutuhan jasmaniah atau material berupa sandang, pangan dan papan juga harus terpenuhi. Rasulullah SAW bersabda “Umatku akan baik, mendapat mashlahat dengan adanya ilmu dan harta,” ini membuktikan bahwa Rasulullah mengajarkan agar umatnya dapat bekerja sama dalam urusan dunia dengan siapa saja, tanpa memandang suku bangsa, ras dan agama.

“Jiwa entrepreneur yang diwariskannya harus dipraktekkan dalam kehidupan wujud dari ibadah hablum minannas. Agar seseorang bisa beribadah dengan nyaman, baik dan khusuk, setidaknya ia dapat memenuhi kebutuhan pokok primernya,” ungkap Krisnadi  Sekretaris Koperasi ANUWAS Sumut.

“Sembari memohon doa dan motivasi dari seluruh warga Sumut. Koperasi ini hadir sebagai fasilitas dakwah yang rahmatan lil’alamin dan kepedulian terhadap masyarakat,” tegas Ustaz Agus Rizal. Berita Medan, Kris/Harkos

- Advertisement -

Berita Terkini