Menumbuhkan Jiwa Entrepreneur, HMI Komisariat UMA Gelar Talk Show

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Universitas Medan Area (UMA) menggelar Talk Show dengan tema “Revitalisasi Jiwa Entrepreneur pada Generasi Millenial” di Convention Hall UMA, Kamis (27/6/2019).

Talk show entrepreneur ini, diadakan dengan harapan bahwa seiring berkembangnya zaman, generasi Millenial dianggap sebagai agent of change setiap aspek kehidupan, begitu juga pada aspek berwirausaha.

Dalam acara tersebut, pembicara yaitu Dekan Fakultas Pertanian UMN sekaligus pengusaha ayam penyet, Dr Bambang Hermanto SP MSi dan Wakil Dekan Universitas Medan Area, Ir H Darianto MSc.

Darianto mengatakan, usaha tidak harus dimulai dengan usaha yang besar dan biaya yang mahal.

“Cukup dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi sebagai penunjang/pendorong dalam kegiatan berwirausaha,” paparnya.

Darianto mencontohkan, misalnya melalui media online kegiatan berwirausaha bisa bersentuhan langsung dengan masyarakat walaupun dengan zona yang berbeda.

“Generasi Millenial harus ikut andil dalam berwirausaha,” harapnya.

Pengusaha ternak lele itu menjelaskan, dikutip dari seorang ahli bahwa usaha bagaikan terjun dari pesawat terbang, namun tanpa menggunakan parasut.

“Dalam kehidupan sangat jelas keberanian juga menjadi kunci dan modal utama dalam berwirausaha,” terangnya.

Selanjutnya, Mederator Ika Suhaila Anshori menyimpulkan, dari tema yang diangkat ada 3 kata yang menjadi point penting yaitu Revitalisasi, Entrepreneur, dan Generasi Millenial.

“Pada perkembangan zaman revolusi industri 4.0, generasi Millenial yang dianggap sebagai aktor utama untuk ikut andil dalam segala aspek kehidupan terkhusus pada aspek wirausaha,” tandas Ika. Berita Medan, MN

- Advertisement -

Berita Terkini