Alumni Tebu Ireng Temui Plt Bupati Langkat, Siap Bantu Kegiatan Keagamaan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Plt Bupati Langkat H. Syah Afandin SH menerima audiensi dari Ikatan Keluarga Alumni Tebu Ireng (IKPT) Sumatera Utara bertempat di Ruang Kerja Kantor Wakil Bupati Langkat, Rabu (24/01/2024).

IKPT Sumatera Utara menyampaikan tujuan beraudiensi untuk silaturahmi dan koordinasi dengan Plt Bupati Langkat H Syah Afandin, SH. IKPT Sumatera Utara baru diresmikan pada 21 Januari 2024 yang dilantik oleh KH Abdul Hakim.

Ikatan Keluarga Alumni Tebu Ireng meminta arahan dan bimbingan dari Plt Bupati Langkat dan siap berbuat banyak untuk Kabupaten Langkat.

“Kami masih baru, baru di lantik pada 21 Januari lalu jadi kami minta arahan kepada Plt Bupati Langkat,” ujar Ketua IKPT Sumatera Utara, Suprianto.

“Kami siap membantu kegiatan keagamaan yang ada di kabupaten Langkat baik dari tenaga dan pikiran untuk Kabupaten Langkat,” tambahnya.

Suprianto juga menyatakan siap mendukung H. Syah Afandin menjadi Bupati Langkat periode 2024-2029.

“Pengurus IKPT Sumatera Utara hampir 80% putra Kabupaten Langkat. Kami siap mendukung untuk melanjutkan perjuangan Plt Bupati Langkat menjadi Bupati Langkat 2024-2029,” pungkasnya.

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH menyampaikan IKPT ini harus bermanfaat di masyarakat dan menjadikan Langkat menjadi religius.

“Buat suatu pengajian karena nama kalian udah sangat besar sehingga buat bagaimana bisa masyarakat itu simpatik dengan kalian. Selain menjaga silaturahmi ini juga bisa menjadi amal jariyah lewat ilmu yang kalian sampaikan,” pesan Syah Afandin.

“Harapan saya masyarakat kabupaten Langkat bisa pelan – pelan, sedikit demi sedikit berubah agar lebih menguatkan bahwa tanah Langkat itu religius lewat pengajian yang kalian buat,” harapnya.

Selanjutnya IKPT menyerahkan Buku kepada Plt. Bupati Langkat H. Syah Afandin.

Turut hadir Ketua IKPT Sumatera Utara Suprianto SPdI, Kadis Kominfo H Syahmadi SSos, MSP, Kabag Kesra Muhammad Suhaimi SSTP SP, Kabag Umum H Mahardhika Sastra Nasution SSTP MAP, Staff Khusus Surianto, dan Anggota IKPT Sumatera Utara. (Aldi/red)

- Advertisement -

Berita Terkini