Warga Miskin Desa Jentera Stabat Langkat, Akan Ditindaklanjuti Sekcam

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Sekretaris Camat (Sekcam) Wampu Suyono SE merespon soal Hasanuddin MY dan TM Fadli, dua warga miskin di Dusun Wonogiri, Desa Jentera Stabat, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara tidak mendapatkan bantuan selama pandemi Covid-19 yang sudah setahun lebih.

Ia mengucapkan terima kasih atas informasinya. “Terima kasih banyak infonya Saudaraku,” kata Suyono saat mudanews.com mengshare berita yang berjudul “Dua Warga Miskin Desa Jentera Stabat Langkat, Tidak Dapat Bantuan Selama Covid-19” melalui pesan Whatsapp, Rabu (30/6/2021).

Sekcam akan mengecek kerumah Hasanuddin dan Fadli dan akan ditindak lanjuti. “Nanti akan saya kroscek ke bawah akan saya lihat tinjau kelapangan secepatnya. Insya Allah nanti akan kami tindak lanjuti,” kata Suyono.

Dua Warga Miskin Desa Jentera Stabat Langkat
Rumah Hasanuddin berdindingkan seng dan kayu

Sebelumnya, pantauan mudanews.com, rumah Hasanuddin sangat memprihatinkan yang terletak di Desa Jentera Stabat, dengan rumah tepas, dan ditutupi dengan seng dan kayu. Disitulah Hasanuddin tidur bersama istrinya dan anaknya yang masih sekolah.

Ia mengeluhkan tidak mendapatkan bantuan apapun selama pandemi, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial Tunai, BLT Dana Desa dan BLT Usaha Mikro Kecil.

“Belum ada mendapat bantuan apapun, padahal sudah setahun virus corona ini, sudah tiga kali saya datang ke kantor Desa selama pandemi. Namun belum ada kepastian. Perangkat desa dan operator selalu mengatakan sedang diproses serta sudah diajukan ke Dinas Sosial Langkat,” ungkap Hasanuddin dengan nada kesal.

Ia berharap Kepala Desa Jentera Stabat, Camat Wampu, Dinas Sosial dan Bupati Langkat, Gubernur Sumut dan Menteri Sosial untuk memperhatikan rakyat di bawah. “Kami minta kepada pemerintah untuk memberikan bantuan selama Virus Corona ini,” kata Hasanuddin. (red)

 

- Advertisement -

Berita Terkini