Eks Direktur WALHI, Emmy Hafild Meninggal Dunia

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – Aktivis Lingkungan Hidup yang juga Mantan Direktur Eksekutif Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI), Emmy Hafild meninggal dunia, Sabtu (3/7/2021) malam. Emmy yang memiliki nama lengkap Nurul Almy Hafild meninggal dunia sekitar pukul 21.17 WIB.

Menteri Lingkungan Hidup & Kehutanan, Siti Nurbaya dalam akun IG @siti.nurbayabakar mengatakan, beberapa hari ini sudah mengikuti perkembangan kondisi kesehatan Emmy saat harus pindah ke ICU.

Di mata Menteri Siti, Emmy adalah teman berjuang bersama. Ia juga sosok sahabat, aktivis lingkungan dan teman diskusi yang sangat kritis.

Emmy dikenal sebagai perempuan yang aktif menyerukan aspirasi kepada KLKH agar kebijakan yang terkait kehutanan dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Selamat jalan mbak Emmy. Tugasmu telah selesai. Semoga tuhan mengampuni salah dan khilaf serta menerima semua amal dan ibadah. Husnul khatimah. Keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan. Aamiin,” sambungnya.

Jenazah Emmy rencananya akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Minggu (4/7/2021). (red)

- Advertisement -

Berita Terkini