Remaja Pangkalan Susu, Cegah Corona Gunakan Uang Surau dan Pinjam Alat Semprot

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Usia muda tidaklah menghalangi atau membatasi diri untuk berkontribusi untuk negeri. Tidaklah harus menunggu instruksi petinggi untuk dapat memberi semangat pada diri.

Remaja Surau Darul Mukmin Jalan Pelita Lingkungan II, Kelurahan Beras Basah, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat Sumut kembali untuk yang ke dua kali melakukan proteksi diri dan lingkungan dari wabah virus Corona dengan melakukan penyemprotan disinfektan di area pemukiman warga pada Minggu (5/4/2020).

Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB dengan mengerahkan lima (5) unit alat semprot senior hasil pinjaman dari warga. Dalam kegiatan kali ini juga melibatkan remaja putri.

“Sekitar 20 orang anggota yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan kali ini, yang tidak hadir mungkin ada kesibukan lain,” ucap Reksa selaku Ketua Remaja Surau Darul Mukmin yang kini masih tercatat sebagai siswa kelas XI SMK DP Pangkalan Susu.

“Kita belajar tanggap dengan keadaan, meski cuma ini yang baru bisa lakukan,” tandasnya.

Remaja Surau Darul Mukmin dan BKS
Remaja surau masukkan cairan disinfektan

Seyogyanya kegiatan ini akan dihadiri oleh Lurah Beras Basah untuk dapat memberi support, namun beliau berhalangan hadir.

“Pada dasarnya pak Lurah mengapresiasi kegiatan ini, hal tersebut beliau sampaikan saat kegiatan yang pertama, selasa kemarin,” sebut wak Em, sapaan akrab Pembina Remaja Surau Darul Mukmin.

Remaja surau masukkan cairan disinfektan
Semprot cairan disinfektan ke rumah warga

Sementara untuk membeli obat-obatan bahan disinfektan didapat dari kas Badan Kenaziran Surau (BKS) Darul Mukmini. “Kita keluarkan kas untuk mendukung kegiatan remaja, inikan untuk kepentingan ummat juga,” ucap Dedek, wakil Bendahara BKS.

Remaja surau masukkan cairan disinfektan
Remaja Surau Darul Mukmin

Salah seorang tokoh masyarakat di Lingkungan II, H. Sunarwan berharap, dalam kegiatan ini nantinya akan timbul jiwa sosial dan peduli terhadap lingkungan sekitar sejak usia muda.

“Saya berharap, melalui kegiatan seperti ini, anak remaja kita nantinya punya mental dan jiwa sosial,. hal seperti itu harus dimulai dari sekarang, dan harus ada seseorang yang bisa melakukan pembinaan terhadap mereka,” pungkasnya kemudian. Berita Langkat, tim

- Advertisement -

Berita Terkini