Penas Petani dan Nelayan di Padang, Zaid Harahap Berharap Peserta Aplikasikan di Labuhanbatu

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Labuhanbatu – Bupati Labuhanbatu dr H Erik Adtrada Ritonga MKM melalui Asisten III Zaid Harahap SSos MM melepas keberangkatan 53 orang peserta PENAS ke XVI di kota Padang Sumatera Barat, Kamis (8/6/2023).

Zaid Haharap yang mewakili Bupati Labuhanbatu melepas Keberangkatan 53 peserta PENAS KE XVI dari halaman kantor Dinas Bupati Labuhanbatu di Jalan WR Supratman sekira pukul 22.00 WIB.

Sebelum melakukan pelepasan keberangkatan peserta PENAS KE XVI, Zaid Harahap menyampaikan pada sambutannya, berharap kepada para petani kita sebagai perwakilan petani dari kabupaten Labuhanbatu yang akan mengikuti PENAS KE XVI di kota Padang nantinya para petani dapat bertukar informasi berbagi pengalaman di sana.

“Yang mana nantinya kembalinya petani kita juga dapat mengaplikasikan dari kegiatan PENAS ini yang mana dapat menjadi contoh di lingkungan petani-petani lainnya yang ada di Labuhanbatu,” tambahnya.

Zaid Harahap juga berharap kepada peserta petani yang mengikuti perlombaan di PENAS ke XVI dapat meraih juara. Ia yakin petani Labuhanbatu tidak kalah unggul dari petani wilayah lainnya.

Sementara Kadis Pertanian Ir H Agus Salim Ritonga berharap agar para kontingen dapat menjaga nama baik kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara serta bisa membawa pulang berbagai hal positif yang nantinya dapat bermanfaat dan menjadi inovasi bagi para peserta di masa yang akan datang.

”Untuk itu saya meminta kepada seluruh peserta yang akan mengikuti kegiatan tersebut, agar bersungguh-sungguh dalam mengikuti seluruh rangakaian kegiatan, sehingga apa yang diperoleh pada kegiatan itu baik pengetahuan maupun keterampilan, termasuk akses kerjasama bisnis, dapat meningkatkan percepatan pembangunan pertanian di kabupaten Labuhanbatu yang kita cintai, yang pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan nelayan,” harap Kadis Pertanian.

Pekan Nasional (PENAS) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) merupakan ajang pertemuan para petani dan nelayan yang digagas tokoh Tani Nelayan sejak tahun 1971.

Maka dari itu, penyelenggaran PENAS KE XVI yang diselenggarakan pada tanggal 10-15 Juni 2023 di kota Padang Provinsi Sumatera Barat ini merupakan forum pertemuan petani nelayan dan petani hutan sebagai wadah kegiatan belajar mengajar, tukar menukar informasi, pengalaman serta pengembangan kemitraan dan jejaring kerjasama antara petani swasta dan pemerintah sehingga dapat membangkitkan semangat tanggung jawab serta kemandirian sebagai pelaku utama pembangunan pertanian, perikanan dan kehutanan.

Kegiatan pemberangkatan ini, turut dihadiri Asisten III Zaid Harahap SSos, Kadis Pertanian Ir Agus Salim Ritonga, Kabid Prasarana Mangaraj Naposo Harahap, Kabid Pertanian Amir Saragih, Kadis Pangan Syarifuddin, Ketua KTNA Abdul Karim Hasibuan, Wakil ketua KTNA H Fauzi dan kelompok Tani dan Nelayan lainnya. (Arjuna)

- Advertisement -

Berita Terkini