Pemko Medan Beton Jalan di Pondok Surya dan Jalan Aksara

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Pemko Medan melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan melanjutkan perbaikan jalan rusak yang ada di Kota Medan, Rabu (11/10). Instansi Pemko Medan yang menangani masalah infrastruktur ini melakukan perbaikan dengan membeton jalan rusak di Blok 6 dan 7 Pondok Surya, Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helvetia.

Pembetonan jalan ini dilakukan untuk menyahuti keluhan warga sekitar. Sebab, sudah dua tahun lebih jalan rusak dan tak kunjung diperbaiki sehingga sangat mengganggu kenyamanan warga. Itu sebabnya begitu Dinas PU turun dan melakukan perbaikan jalan, warga pun sangat mengapresiasinya.

“Alhamdulillah, jalan kami sekarang diperbaiki. Selama ini kami merasa sangat terganggu dan tidak nyaman saat melintasinya. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Walikota yang telah mendengar keluhan warga Pondok Surya ini,” kata Zulfan Nazri Lubis (47), warga Lingkungan VI Pondok Surya.

Untuk membeton jalan Blok 6 dan 7 tersebut, Kadis PU Kota Medan Khairul Syahnan menurunkan 1 unit greader untuk meratakan jalan yang rusak tersebut. Setelah kondisi jalan rata, barulah dipasang mal di kiri dan kanan jalan. Kemudian dilanjutkan dengan pengecoran dengan mendatangkan mobil molen.

Dikatakan Syahnan, total panjang jalan yang dicor di Blok 6 dan 7 lebih kurang 2.000 meter dengan lebar sekitar 4 meter serta ketebalan 15 cm.

“Pembetonan lebih kuat dibandingkan dengan pengaspalan. Kita harapkan warga dapat merawatnya dengan baik sehingga jalan ini bertahan lama,” kata Syahnan.

Guna merampungkan seluruh pembetonan jalan, Syahnan memprediksi memakan waktu sekitar 4 hari. Agar hasil pengecoran maksimal, Syahnan minta kepada warga sekitar untuk tidak melintasi jalan yang telah selesai dicor selama 2 pekan. Dengan demikian kualitas pengecoran lebih baik sehingga jalan bisa bertahan lama.

Sehari sebelumnya, Senin (10/10) malam, Dinas PU juga melakukan pembetonan di Jalan Aksara. Untuk menghindari kemacetan, pembetonan dilakukan mulai pukul 22.00 WIB sampai 04.00 WIB. Pembetonan dilakukan di kedua sisi, panjang jalan yang dibeton sekitar 420 meter dengan ketebalan 20 cm.

“Untuk pembetonan Jalan Aksara ini, kita menggunakan tikar besi berukuran 12 milimeter. Dengan tikar besi ini kualitas pembetonan akan lebih baik lagi sehingga jalan bisa tahan lebih lama. Kita memperkirakan pengerjaan pembetonan ini rampung dalam 14 hari,” jelas Syahnan.

Dikatakan Syahnan, perbaikan jalan kota yang rusak akan terus mereka lakukan. Sebab, Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S M.Si telah menginstruksikan agar Dinas PU fokus perbaikan infrastruktur tahun ini. Untuk itu mereka telah menginventarisir jalan kota yang rusak dan memperbaikinya secara bertahap.

“Selain jalan, kita juga fokus memperbaiki drainase. Hal ini harus sejalan agar jalan yang telah diperbaiki tidak cepat rusak. Kalau jalan sudah bagus, sedangkan drainasenya tidak bagus, tentunya jalan yang bagus bisa cepat rusak kembali karena tergenang air menyusul tersumbatnya drainase,” jelasnya. (ka)

 

- Advertisement -

Berita Terkini