Mudik Lebaran 2019, Personil BPBD Bangun Posko Siaga

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Banjar – Dalam memberikan dukungan terhadap instansi lain dalam memperlancar kegiatan mudik Lebaran 1440 H, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar, menyiagakan personilnya dengan membangun Posko Kesiapsiagaan Mudik Lebaran Tahun 2019, di Jalur Nasional, tepatnya di Blok Ex. RM Ma Onah, Cipadung, Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.

Kepala Seksi Kesiapsiapaan dan Penanggulangan Bencana BPBD Kota Banjar, Asep Setiadi, S.Pd., mengatakan bahwa Posko Kesiapsiagaan Mudik Lebaran Tahun 2019 ini didirikan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik yang melintas diwilayah Kota Banjar.

“Posko didirikan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik yang melintas diwilayah Kota Banjar,” ungkap Asep, Senin (27/05/2019).

Asep, menambahkan Posko didirikan selain sebagai bentuk dukungan terhadap instansi lain, juga untuk memberikan informasi kepada masyarakat atau pemudik terkait situasi dan kondisi jalur yang dilintasinya.

“Kita bisa sampaikan kepada para pemudik seperti titik rawan bencana, cuaca, kondisi arus lalu lintas, dan lain- lain di jalur yang dilintasi pemudik, khususnya yang melintas diwilayah Kota Banjar,” jelasnya.

Asep, menjelaskan Posko Kesiapsiagaan Mudik Lebaran Tahun 2019, didirikan mulai H-7 Sejak Rabu (28/05/2019), hingga H+7 lebaran Rabu (12/06/2019). Di Kota Banjar, sedikitnya 20 personil disiagakan 24 jam secara bergantian berikut peralatan evakuasi lengkap.

“Mereka bertugas 24 jam dengan peralatan lengkap. Kita juga menyiagakan 3 unit Mobil Damkar, 1 unit Mobil Ranger, Motor Trail Lapangan, Dan Perlengkapan lainnya,” pungkasnya. Berita Banjar, BQ

- Advertisement -

Berita Terkini