Kapal Perang AS Bertabrakan di Perairan Jepang, Tujuh Prajurit Hilang

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Tokyo – Dilaporkan tujuh prajurit Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) hilang dan satu terluka karena kapal perusak mereka bertabrakan dengan sebuah kapal dagang di lepas pantai Jepang.

Rekaman dari NHK jaringan TV Jepang menunjukkan kerusakan parah pada sisi kanan lambung USS Fitzgerald dan seseorang dalam tandu diangkat ke sebuah helikopter.

Armada ke-7 Angkatan Laut menyebutkan di laman Facebook-nya bahwa jumlah korban masih dicermati, namun seorang pejabat AS kemudian memastikan tujuh orang hilang.

“Kami saat ini mencari individu yang hilang,” kata jurubicara penjaga pantai Jepang, seperti dilansir The Guardian, Sabtu (17/6).

USS Fitzgerald bergerak terbatas usai mengalami kerusakan di sisi kanan di bawah garis batas air. Seorang pejabat pertahanan AS berkata terjadi banjir di dalam tiga kompartemen.

Penjaga pantai Jepang menuturkan bahwa mereka menerima panggilan darurat dari sebuah kapal kontainer berpangkalan di Filipina, ACX Crystal sekitar pukul 02.20 dini hari (17:20 GMT Jumat). Bunyinya: kapal itu telah bertabrakan dengan USS Fitzgerald sekitar 100 mil barat daya Yokusuka, Jepang.

Pejabat penjaga pantai Takeshi Aikawa mengatakan tujuh anggota awak kapal AL tidak diketahui keberadaannya, dan satu lagi mengalami cedera kepala. Rincian lebih lanjut kondisinya tidak diketahui.

Kerabat awak kapal menunggu kabar mengenai orang yang mereka cintai dengan rasa gugup dan takut. Seperti dikatakan Rita Schrimsher melalui telepon dari Athena, Alabama, AS, tentang cucunya Jackson Schrimsher pelaut berusia 23 tahun di atas kapal Fitzgerald. Dia tuturkan, terakhir kali mereka berkomunikasi melalui pesan Facebook pada Rabu 14 Juni.

Aikawa bilang, kapal itu sebagian tergenang karena kerusakan. Sejauh ini tidak ada kerusakan atau cedera yang dilaporkan terjadi di kapal kontainer tersebut, katanya. NHK melaporkan bahwa kapal dagang itu tergores di sisi kiri busurnya.

Kapal Filipina berbobot 29.060 ton dan panjangnya 222 meter (730ft), kata penjaga pantai itu .

Angkatan Laut mengatakan bahwa tabrakan terjadi sejauh 56 mil laut (103km) barat daya Yokosuka, sebuah kota di selatan Tokyo, yang merupakan pangkalan bagi Armada ke-7.

Pihak armada katakan bahwa USS Dewey, bantuan medis, dan dua kapal tunda AL dikirim secepat mungkin dan pesawat juga disiapkan untuk membantu. Penjaga pantai Jepang mengirim lima kapal patroli dan sebuah pesawat yang membawa petugas medis ke lokasi kecelakaan guna operasi pencarian dan penyelamatan.

Armada Pasifik AL AS mengatakan tingkat cedera dan kerusakan pada Fitzgerald sedang dipastikan, dan insiden masih diselidiki. (ka)

 

- Advertisement -

Berita Terkini