Ops Patuh 2017, Polres Sidempuan Keluarkan 216 Surat Tilang

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Padang Sidempuan – Operasi Patuh Toba 2017 yang digelar Polresta Padang Sidempuan di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Losung Batu, Kecamatan Padang Sidempuan Utara berjalan lancar. Terbukti dalam Ops Patuh Toba 2017 di hari ke 2 tersebut, petugas keluarkan 92 surat tilang.

Kepada wartawan, Kapolresta Padang Sidempuan, AKBP Andy Nirwandy melalui Kasat Lantas Polresta Padang Sidempuan, AKP M Hasan mengatakan, 92 surat tilang yang dikeluarkannya tersebut didominasi pelanggaran yang dilakukan pengendara roda dua. Dimana, pelanggaran tersebut disebabkan 41 pengendara tidak membawa STNK, 21 tidak ada SIM, dan 30 lagi disebabkan pengendara tidak mempunyai surat-surat kenderaannya.

“Jadi, totalnya dari hari pertama dan ke dua, sebanyak 216 surat tilang yang kita keluarkan,” ucapnya.

Kemudian, Hasan mengatakan, target Ops Patuh Toba 2017 diwilayah hukumnya tersebut merupakan pengendara roda dua. Dimana, para pengendara yang distop pihaknya lantaran pengendara tidak melengkapi kenderaannya seperti halnya tidak memakai helm dan juga memakai knalpot blong.

“Operasi ini kita gelar untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran dalam berlalu lintas,” pungkasnya.

Amatan wartawan, puluhan sepeda motor yang terjaring razia tersebut dibawa petugas ke Mapolresta Padang Sidempuan. Berita Padang Sidempuan, Indra

- Advertisement -

Berita Terkini