ISNU Langkat, Apresiasi Poldasu Lakukan Olah TKP di Diskotik Sky Garden

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Pengurus Cabang Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (PC ISNU) Langkat mengapresiasi Polda Sumatera Utara (Poldasu) melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pada Minggu malam (14/3/2021) atas pengunjung diskotik Sky Garden yang diduga over dosis.

Hal ini disampaikan Sekretaris ISNU Kabupaten Langkat Bahtiar SPdI belajar dari kejadian Diskotik Sky Garde, maka kita warga kabupaten Langkat juga harus waspada terhadap peredaran narkotika ini.

“Ingat kabupaten Langkat pernah dikejutkan atas ditangkapnya oknum anggota DPRD Langkat di Pangkalan Susu oleh BNN Pusat, artinya peredaran narkotika sudah diambang bahaya dan nyata adanya,” tegasnya.

Bahtiar mengatakan ISNU Langkat sangat mendukung Kapolda Sumatera Utara untuk pemberantasan Narkotika yang di Kabupaten Langkat.

“Kami menyarankan bahwa perlu kerjasama yang konkrit antara Forkopimda dan masyarakat, kita tau Kapolda tidak bisa bekerja sendiri harus melibatkan masyarakat untuk mensukseskan pemberantasn Narkoba di Kabupaten Langkat,” harapnya. (red)

- Advertisement -

Berita Terkini