Diduga Serangan Jantung, Warga Binjai Tewas Masuk Parit

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Warga yang tinggal di seputaran Jalan Jatirejo, Dusun 21, Desa Sampali, Kecamatan Percut, mendadak ramai karena warga menemukan seorang pria tewas di dalam parit di desa tersebut Minggu (29/11/20) malam.

Korbannya Hunsal Simarmata (64) warga Jalan Juanda, Desa Timbang Langkat, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Sumatera Utara.

Hal itu dibenarkan Kapolsek Percut Seituan, AKP Ricky Pripurna Atmaja dalam keteranganya melalui aplikasi whatsapp, Senin (30/11/2020) siang.

Mantan Kanit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan ini mengatakan korban pertama kali diketahui jatuh ke parit oleh seorang warga bernama Rosta Manik (49) sekitar pukul 22.00 Wib. Saksi sebelumnya mendengar teriakan minta tolong dari arah depan rumahnya.

“Saksi kemudian bergegas ke luar rumah dan mengecek asal suara. Dia kemudian menemukan seorang pria jatuh ke dalam parit dengan keadaan telungkup,” kata Ricky.

Rosta kemudian memanggil warga sekitar untuk membantu mengevakuasi korban dari dalam parit. Kemudian, korban dibawa ke rumah Rosta Manik untuk diberikan pertolongan pertama.

“Sesampai di rumah saksi, korban ternyata sudah meninggal dunia,” ucapnya.

Selanjutnya, korban di bawa warga ke rumah sakit terdekat dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Percut Seituan.

Mendapatkan laporan, petugas kemudian menuju lokasi untuk olah tempat kejadian perkara dan meminta keterangan saksi.

“Dari keterangan keluarga, korban selama ini mengidap penyakit jantung. Dia diduga terkena serangan jantung saat mengendarai sepeda motor di sekitar lokasi kejadian,” ucapnya.

Selanjutnya, jasad korban di serahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan. Keluarga korban menolak dilakukan autopsi dengan membuat surat peryataan. (tim)

 

- Advertisement -

Berita Terkini