Hari Guru Nasional 2020, Guru MIS Miftahul Jannah Binjai Gelar Gowes Sambil Bagikan Sayur Mayur

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Binjai – Di tengah pandemi Covid-19 tak menyurutkan semangat para guru RA & MIS Miftahul Jannah yang berada di kelurahan Damai, kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai, Sumatera Utara dalam memperingati Hari Guru Nasional yang ke 75 tahun ini.

Momentum hari guru merupakan momen yang tepat untuk mewujudkan guru ideal yang menjadi sosok inspiratif bagi siswa.

Namun Momentum hari guru kali ini dimaknai dengan berbagi Kebahagiaan yakni membagikan sayur mayur kepada abang Becak di seputaran tugu Binjai sambil Gowes mengelilingi kota. Hal tersebut senada diucapkan oleh Kepala MIS Miftahul Jannah.

Hari Guru Nasional 2020, Guru MIS Miftahul Jannah Binjai Gelar Gowes Sambil Bagikan Sayur Mayur (2)
Membagigakan sayur dengan tukang becak

 

“Kegiatan kali ini kami maknai sebagai ucap syukur. Semoga dengan kegiatan yang sederhana ini menjadikan kami guru guru tetap semangat dalam mendidik anak-anak”, ujar Rusdi Arbi SPdI selaku Kepala MIS Miftahul Jannah pada Rabu (25/11/2020).

“Kami menyadari bahwa saat ini sosok guru yang inspiratif dibutuhkan wahana dan kesempatan bagi guru untuk mengikuti perkembangan global. Wahana tersebut untuk menunjang proses pengajaran serta meningkatkan profesionalitas guru,” lanjutnya menjelaskan.

“Kami sadar betul Eksistensi guru bagi suatu bangsa adalah kunci kemajuan. Bagi negara maju, guru adalah segalanya. Seperti dalam sikap pemimpin bangsa yang telah menjadi tauladan bagi kami,” pungkasnya mengakhiri. Berita Binjai, red

- Advertisement -

Berita Terkini