Relawan Bobby Nasution, Fogging Pemukiman Pinggiran Sungai Hingga Kompleks Tasbih

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Fogging menjadi kegiatan rutin yang diadakan oleh tim Relawan Bobby Nasution (Re-Born). Selama pekan ketiga November ini, Re-Born tercatat telah melakukan fogging mulai dari kawasan pemukiman di tepi sungai hingga Komplek Taman Setia Budi Indah (Tasbih).

Ketua Umum Re-Born Suwarno menuturkan pekan ini mereka telah melakukan fogging di kawasan Kecamatan Medan Selayang, Medan Barat, Medan Deli, Medan Tembung, Medan Hevetia dan Medan Sunggal.

Kegiatan fogging Re-Born, Senin (16/11/2020) di Kelurahan Asam Kumbang, Medan Selayang antara lain di seputaran Jalan Keluarga, Gg Rukun, Gg Bersama, Gg Sentosa, Gg Damai, serta beberapa gang dan lorong yang tidak memiliki nama.

Lalu pada Selasa (17/11/2020) diadakan di sepanjang Jalan Bakti Luhur, Kelurahan Dwikora, Medan Hevetia.

Selanjutnya Tim Re-Born bergerak mengadakan fogging, Rabu (18/11) di Kelurahan Sidorejo, Medan Tembung antara lain di sepanjang Jalan Suluh, Gg Gelora, sepanjang Jalan Belat, Gg Masjid.

Lalu kegiatan fogging Re-Born, Kamis (19/11) digelar di Kelurahan Karang Berombak, Medan Barat, antara lain di Jalan Karya Dame, Gg Arjuna, Gg Rukun dan Gg Adil. Di lokasi Gg Arjuna inilah kawasan pemukiman di tepi sungai. Kondisi jalannya becek.

Berlanjut kegiatan fogging Re-Born, Jumat (20/11) di Kel Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli di Jalan KL Yos Sudarso, meliputi Gg Perwira, Ling 6, Gg Perbatasan dan Gg Singa.

Mengakhiri pekan, Sabtu (21/11/2020), Re-Born mengadakan fogging di salah satu blok di Komplek Tasbih. Termasuk rumah dari Calon Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Disebutkan Suwarno, dalam setiap kegiatan fogging tersebut, pihaknya menyampaikan visi, misi dan program dari pasangan Calon Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Medan Bobby Nasution-Aulia Rachman. Sekaligus mengajak untuk memilih pasangan nomor urut 2 tersebut serta membagikan alat peraga kampanye (APK) mulai dari kaos, brosur visi dan misi serta stiker.

Ia juga mengajak masyarakat pemilih agar tak golpot dan datang ke tempat pemungutan suara (TPS) pada 9 Desember 2020.

“Mari gunakan hak suara dengan datang ke TPS dan coblos nomor urut 2. Supaya Medan bisa berbenah sehingga menjadi kota berkah dan masyarakatnya sejahtera,” himbau Suwarno yang juga Ketum P4B tersebut. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini