Komunitas Sabila, Rekapitulasi Sedekah/Donasi yang Disalurkan Tahun 2019

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Rekapitulasi sedekah/donasi yang telah Sahabat Sabila Salurkan kepada orang yang berhak menerimanya selama tahun 2019, berikut dalam beberapa program komunitas Sabila

Salah seorang komunitas salsabila menjelaskan pertama program sedekah Om Ok (one month one kilogram).

“Program ini berbentuk paket sembako yang dikumpulkan dari mulai Satu kilogram perbulannya, tidak dibatasi banyaknya, disalurkan kepada dhuafa.
Sepanjang tahun 2019 telah disalurkan sebanyak 595 paket sembako, dengan nilai rupiah sebesar RP. 57.145..000,” jelas dia, Sabtu (4/1/2019).

Kedua Program Bedah rumah, program ini berbentuk Perbaikan atau pembuatan rumah baru untuk faqir miskin, Janda/duda dan TPQ sepanjang tahun 2019 telah diberikan manfaat perbaikan dan Pembuatan rumah baru kepada 6 jiwa dan 1 TPQ dengan nilai rupiah sebesar RP. 186.169.000,.

Ketiga program dampingan Biaya Pengobatan, program ini berbentuk bantuan pendampingan biaya perobatan untuk Faqir miskin, Janda/duda yang sedang sakit keronis dan butuh segera dirawat secara medis. sepanjang tahun 2019 telah disalurkan donasi kepada 7 Jiwa, dengan nilai rupiah Rp. 22.269.000,.

Keempat program santunan Bencana Alam, Kebakaran.
Program ini dibuat oleh Sahabat Sabila sebagai bentuk rasa kepedulian kepada korban Bencan Alam dan Kebakaran, sepanjang tahun 2019 telah disalurkan donasi sebesar Rp. 13.300.000,.

Kelima program santunan anak Yatim/ difabel :
Program ini mengajak kita semua untuk perduli kepada anak yatim dan penyandang cacat (difabel). Sepenjang tahun 2019 telah disalurkan donasi dari sahabat sabila kepada 177 anak yatim dengan nilai rupiah RP. 36.265.000,.

Keenam Program Kejutan Parsel hari Raya dhuafa, disalurkan kepada 261 Jiwa dengan nilai sebesar Rp. 53.200.000.

Ketujuh Program Qurban pelosok kampung, Qurban yang diamanahkan dikomunitas sebanyak 2 ekor domba dengan nilai rupiah Rp. 2.600.000,.

Kedelapan Program sedekah Kowil Sabila.
Yakni program yang digerakan oleh sahabat sabila didaerah” sekitar tempat tinggal sahabat sabila, diantaranya tebar nasi bungkus, sarapan gratis, perduli generasi pencinta Quran, Jumlah sedekah yang tersalurkan sebesar Rp. 7.700.000,.

Total donasi yang telah dikumpulkan dan disalurkan sepanjang tahun 2018 sebesar : RP. 378.655.000,.

“Terimaksih kami ucapkan kepada Bapak/Ibu Sahabat Sabila semunya yang terus menerus mendukung kegiatan sabila, yang senantiasa menyisihkan sebagian rezekinya, Menyisihkan sebagian waktu dan tenaganya, sehingga Komunitas Sabila dapat terus berbuat membantu Sesama,” kata komunitas salsabila, Sabtu (4/1/2019).

Semoga Donasi/sedekah Harta dan tenaga Bapak/Ibu Sahabat Sabila semuanya menjadi Amal ibadah dan diberikan balasan banyak kebaikan oleh Allah didunia dan akhirat.

“Info Kegiatan dan Donasi Hubungi Cp/Wa 085297770512. Jika mau ikut program sedekah dikomunitas sabila no rekening ada foto terlampir ya,” jelasnya. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini