Djohar Arifin Husin, Laksanakan Sosialisasi 4 Pilar di Langkat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Prof Dr Ir Djohar Arifin Husin, selaku anggota Komisi X DPR RI, Sabtu (30/12/2019) menggelar kegiatan sosialisasi 4 Pilar MPR RI, di Kecamatan Tanjung Pura Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara.

Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan di SMA Negeri 1 Tanjung Pura, yang turut dihadiri Camat Tanjung Pura Taufik Rieza SSTP, Kapolsek Tanjung Pura IPTU Arwanda Sahputra Sembiring, Kepala SMA Negeri 1 Tg Pura Drs Syafruddin MM, para perwakilan kepala sekolah, perwakilan dewan guru, perwakilan para pelajar SLTA sederajat di Tanjung Pura, para alumni sekolah SMA Negeri 1 Tanjung Pura tahun 1965, dan ketua Tim Rumah Aspirasi Johar Centre Abdurahim beserta anggota.

Kegiatan yang turut dihadiri lebih 200 orang peserta, diantara perwakilan dari sekolah SLTA sederajat di Tanjung Pura, diantaranya, sekolah Madrasah Aliah Negeri 1 (MAN 1), sekolah MAN 2, SMKN 1, Madrasah Aliah Swasta (MAS) Jamaiah Mahmudiah.

Kemudian SMK Swasta YPI, SMA Swasta Sri Langkat, SMA Swasta Putra Bunda, MAS Yaspen Muslim Pematang Tengah, SMA Swasta Samanhudi dan SMA Negeri 1 Tanjung Pura sendiri selaku tuan rumah.

“Pentingnya penerapan nilai-nilai 4 pilar kebangsaan dalam penerapan kehidupan kita berbangsa dan bernegara sehingga dapat merajut persatuan dan kesatuan,” jelas Prof Dr Ir Djohar Arifin Husin.

Menurut Djohar Arifin Husin, sosialisasi Empat Pilar (Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika) perlu dipahami bagi generasi muda sebagai penerus bangsa.

“Ini kita harapkan generasi muda untuk ditanamkan bahwa, mereka berbangsa, bersahabat, dan bekerja sama membangun bangsa ini,” ujar mantan ketua umum PSSI itu.

Reporter: Abdal

- Advertisement -

Berita Terkini