Hari Guru 2019, Pidato Nadiem di Mata Kepsek

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langkat – Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia pada upacara bendera mengharapkan untuk melakukan perubahan kecil di kelas pada Hari Guru, Senin (25/11/2019).

“Ajaklah kelas berdiskusi, bukan hanya mendengar, berikan kesempatan kepada murid untuk mengajar di kelas, cetuskan proyek bakti sosial yang melibatkan seluruh kelas, temukan suatu bakat dalam diri murid  yang kurang percaya diri tawarkan bantuan kepada guru yang sedang mengalami kesulitan,” pinta Nadiem Anwar Makarim.

Kepala Sekolah SD Negeri 050660 Kwala Bingai Hj Mimi Farida SPd, menjelaskan dalam Hadis Nabi SAW, setiap anak dilahirkan dalam keadaan fitrah.

Lanjutnya, setiap manusia dilahirkan di dunia ini dengan keadaan dan memiliki potensi yang sama. Selain orang tuanya, organisasi pendidikan memiliki peran yang sangat besar dalam membentuk, membina dan mengembangkan potensi pada setiap diri peserta didik. Sekolah Dasar adalah pondasi utama dalam pembentukan karakter peserta didik.

Menyadari akan hal itu, kata Hj Mimi Farida SD Negeri 050660 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Sumatera Utara melalui momentum Hari Guru Nasional tahun ini bertekad untuk menumbuh kembangkan potensi setiap peserta didiknya melalui berbagai program-program pengembangan potensi baik melalui kegiatan kokurikuler ataupun ekstra kurikuler. Terutama bagi peserta didik yang dirasa kurang percaya diri.

“Guna terlaksananya program tersebut maka kami membutuhkan kerjasama dan dukungan dari semua pihak terkait,” ujar Kepsek.

Tidak kalah pentingnya peran serta dari semua tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah ini. Untuk itu beliau juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada mereka semuanya. “Karena merekalah saya bisa berbuat seperti apa yang saya rencanakan,” ungkapnya.

Oleh karena itu, mereka juga insyaallah kami dapat lebih memajukan sekolah ini sesuai dengan harapan kita semua.

“Menciptakan generasi penerus bangsa terutama generasi Kabupaten Langkat yang cerdas, beriman, bertaqwa dan berkarakter dalam menghadapi era industri 4.0 abad 21 yang mampu bersaing di dunia internasional di abad digital,” pungkasnya. Berita Langkat, red

- Advertisement -

Berita Terkini