Lurah Padang Matinggi, Pisah Sambut

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Labuhanbatu – Pisah Sambut Lurah di Kelurahan Padang Matinggi yang sebelumnya Molok Kartadinata Jabatan Lurah diganti dengan Lurah baru yaitu Maimun Saleh Ritonga S.AP. Acara kegiatan ini dilaksanakan didepan halaman Kantor Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara, Selasa (9/10/2019).

Molok Kartadinata walaupun harus bergeser dari kursi jabatannya sebagai Lurah Padang Matinggi namun dirinya diberikan amanah tugas yang lebih besar dan menjadi Camat di Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu, sama halnya juga Maimun sebelumnya dirinya adalah Sekretaris Kelurahan Padang Bulan namun sekarang dirinya menjadi Lurah di Kelurahan Padang Matinggi.

Di tempat yang berbeda, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut sebanyak 184 orang di lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu di ruang Data dan Karya Kantor Bupati pada Jumat (27/9/2019), langsung dilantik oleh Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe.

Adapun acara pisah sambut ini dihadiri oleh Camat Bilah Barat Molok Kartadinata yang sebelumnya menjabat Lurah Padang Matinggi, Lurah Padang Matinggi Maimun Saleh Ritonga S.AP. Turut hadir

Babinsa, Kepala Lingkungan se kelurahan padang matinggi, Organisasi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta ibu PKK kelurahan padang matinggi.

Lurah Padang Matinggi, Pisah Sambut
Pisah Sambut Lurah Padang Matinggi

Molok dalam pidatonya menyampaikan pesan, perpisahan ini bukanlah akhir dari pertemuan kita, tapi perpisahan ini adalah awal tugas amanah yang saat ini di percayakan kepada saya dan kita semua dalam mengemban tugas dan amanah.

“Mudah-mudah bergantinya Lurah padang matinggi ini yang di jabat bapak Maimun Saleh Ritonga S.AP menjadikan Kelurahan Padang Matinggi ini menjadi kelurahan percontohan atas program-program yang dapat membantu pemerintah dan masyarakat kelurahan Padang Matinggi,” tegasnya.

Di tempat yang sama, Maimun Saleh Ritonga S.AP dalam pidatonya juga menyampaikan ucapan selamat kepada bapak Molok Kartadinata atas jabatan barunya sebagai Camat di Kecamatan Bilah Barat.

“Semoga jabatan yang bapak punya selalu tetap amanah, dan juga menyampaikan pesan kepada bapak/ibu pegawai kelurahan agar dapat mendukung kinerja pemerintah melalui Kelurahan dan yang utama kedisiplinan harus terus kita jaga, mau disiplin kehadiran dan kerja lain-lain, karena kita adalah pelayan masyarakat bukan kita yang dilayani masyarakat, jangan sampai saat masyarakat yang datang ke kantor ini tidak dapat kita layani dan menimbulkan keluhan dan rasa kecewa atas pelayanan di kantor Kelurahan Padang Matinggi ini,” cetus Maimun. Berita Labuhanbatu, Arjuna

- Advertisement -

Berita Terkini