Bom Bunuh Diri Kampung Melayu, KNPI Sumut: Aksi Ini Jangan Dikaitkan dengan Golongan Agama Tertentu

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – DPD KNPI Sumut mengecam keras dua aksi bom bunuh diri yang terjadi Halte Trans Jakarta Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5/2017) malam.

“Kami mengutuk dan mengecam keras aksi bom bunuh diri yang terjadi di terminal Kampung Melayu,” kata Ketua Umum DPD KNPI Sumut, Sugiat Santoso kepada MUDANEWS.COM, Kamis (25/5/2017).

Sugiat juga menegaskan, dua bom bunuh diri yang mengakibatkan meninggalnya 2 orang yang diduga sebagai pelaku dan 3 orang anggota kepolisian yang sedang mengawal pawai obor menjelang Ramadhan itu untuk tidak dikaitkan dengan golongan agama tertentu.

“Jangan sampai ada pihak yang mengarahkan bom bunuh diri ini dilakukan oleh kelompok agama tertentu. Jika ada yang mengarahkannya ke hal itu, nilai-nilai kebhinekaan akan tercederai,” tegasnya.

Oleh karena itu, DPD KNPI Sumut berharap kepada pihak kepolisian untuk segera menyelidiki dan menangkap dalang dari aksi bom bunuh diri tersebut.

“Pihak kepolisian punya pekerjaan besar dan harus segera diselesaikan dengan adanya aksi bom bunuh diri itu. Jangan sampai para penyebar teror berhasil merusak ketenteraman kita di Indonesia ini. Polisi kedepannya harus dapat mencegah aksi teror di tempat lainnya,” demikian Sugiat. Berita Medan, Amid

- Advertisement -

Berita Terkini