Panen Perdana Sayur Bersama Pokmas dan Warga Siopat Suhu, Wali Kota dr Susanti Sebut Dana Kelurahan Bermanfaat Bagi Masyarakat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Pematangsiantar – Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani, Sp.A menggelar Panen Perdana bersama Warga Siopat Suhu Hasil Pelatihan Dana Kelurahan, Acara Panen Perdana berlangsung di Halaman Kantor Lurah Siopat Suhu Lorong 24, Senin 19 Agustus 2024.

Dalam sambutannya Wali Kota diberikan keringanan langkah dalam rangka pelaksanaan budidaya hidroponik, ” kiranya kegiatan ini membawa kesejahteraan bagi masyarakat ” kata Wali Kota.

Wali Kota dr Susanti mengisahkan bahwa dirinya pernah menetap sekitar tahun 1988 ” Saya tinggal dibelakang galon tepatnya di Yayasan Sekolah Adytia ” kata ibu Wali Kota lagi.

Saya adalah warga asli Siopat suhu, merupakan kerinduan bagi saya dapat berkumpul Warga Siopat Suhu

Tak lupa Wali Kota mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama menggandeng tangan berkolaborasi ditahun 2024 mengucurkan dana kelurahan di seluruh kota Pematangsiantar yang bertujuan untuk sebesar besarnya menyentuh langsung bagi kebutuhan masyarakat.

Dibeberapa daerah bahwa diseluruh kelurahan sudah diadakan pelatihan seperti menjahit, Salon, Papan Bunga, Pertukangan ” ada yang sudah selesai dan sedang berlangsung kiranya dengan pelatihan ini masyarakat dapat mendiri untuk melakukan usaha.

Tak lupa Wali Kota juga berharap semua pihak dapat mendukung pembangunan di kota Pematangsiantar.

Sebelumnya Camat Siantar Timur Masa Zebua mengatakan peserta pelatihan sebanyak 20 orang dan berlangsung selama 25 Hari.

Supaya program ini dapat dilanjutkan sesuai dengan visi misi Wali Kota Siantar menuju Siantar Sehat Sejahtera dan berkualitas.

Sementara itu Tokoh Masyarakat Damanik mengucapkan terimakasih kepada Ibu Wali Kota yang telah meringankan langkah untuk datang di kelurahan Siopat suhu.

” Diwilayah Siopat Suhu yang merupakan Wilayah Kelurahan Terbesar di Siantar TimurbTelah dilakukan beberapa kegiatan dan berjalan dengan baik. ” Ada pelatihan hidroponik untuk semoga ini terus berlanjut dan kita tunjukkan kelurahan Siopat Suhu memiliki tempat pelatihan Hidroponik ” katanya .

Sebelumnya ketua Pokmas Saodoran Binsar Saragih melaporkan kegiatan hari ini berupa Panen Perdana Pelatihan Hidroponik dirangkai dengan acara Penutupan Budaya Hidroponik.

Dana Kelurahan telah berjalan dikelurahan Siopat suhu. Beberapa kegiatan berupa perbaikan jalan dan drainase dan pelatihan.
” Kami ucapkan terimakasih kepada Pemko melakuk Ibu Wali Kota yang telah memberi dana berkelanjutan” katanya.

Acara ditandai dengan panen Sayur jenis Pakcoy dan Caisim yang tepat berada di halaman kantor lurah Siopat suhu serta penyerahan sertifikat kepada peserta pelatihan.

Hadir dalam kesempatan Kapolsek Siantar Timur. Ipda I Kadek Agus Dana Putra S.Tr.K, Babinsa, Tokoh Masyarakat serat Peserta Pelatihan, RT RW Serta Lurah Sekecamatan Siantar Timur.

Berita Terkini