Pemuda Pancasila Medan Deli, Lakukan Bakti Sosial

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Jumat Berkah. Pimpinan Anak Cabang (PAC), Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Deli Kota Medan melakukan aksi bakti sosial dengan memberikan pembagian 200 sembako, kepada fakir miskin serta santunan kepada 40 anak yatim, Jumat (28/5/2021).

Pembagian langsung diberikan oleh Ketua PAC PP Medan Deli Suriadi, dengan protokol kesehatan. Dimana penerima paket sembako wajib menggunakan masker dan menjaga jarak. Suri mengaku, melakukan aksi bakti sosial untuk meringankan beban masyarakat  terutama di masa Pandemi Covid-19.

Suriadi, menyebutkan aksi kemanusiaan ini sebagai wujud kebersamaan dan rasa syukurnya telah diberikan rejeki. Saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19, banyak warga yang kesulitan secara ekonomi sehingga diperlukan kepedulian  terhadap sesama

Pemuda Pancasila Medan Deli
Paket sembako yang diberikan

“Jumat Barokah kali ini membagikan 200 paket sembako bertempat di halaman Mesjid Baitul Hamdi. untuk santunan anak yatim diberikan di Kantor PAC PP Medan Deli,” sebutnya.

Sementara itu, Yusran, penerima bantuan mengatakan berterima kasih kepada PAC PP Medan Deli. Ia bersyukur santunan ini bisa meringankan ekonominya.

“Semoga Ketua Suriadi diberikan kesehatan agar bisa terus menjalankan kegiatan yang bermanfaat ini,” ujarnya. (tim)

- Advertisement -

Berita Terkini