Pejuang Islam Nusantara Pasuruan, Santuni Anak Yatim di Bulan Ramadhan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Pasuruan – Bulan Ramadhan tidak lama lagi berakhir, tinggal menghitung hari. Sebagaimana kehadirannya yang sangat dinantikan, kepergiannya pun menjadi kesedihan yang mendalam.

“Berbeda dengan bulan-bulan yang lainnya, setiap kebaikan yang dilakukan di bulan suci Ramadhan, pahalanya akan dilipat gandakan oleh Allah SWT. Terlebih kebaikan yang bermanfaat bagi sesama, tentu akan semakin membuat Allah SWT ridho dan senantiasa meliputi pertolonganNya kepada para hambaNya yang peduli terhadap sesama yang membutuhkan,” jelas Ketua Umum Pejuang Islam Nusantara.

Dan tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang tersisa di bulan Ramadhan, tepatnya di hari Rabu, 20 Mei 2020, sahabat Malik Ibrahim, Main Eko Raharjo, Muzainal Abidin, Hasbullah, Abdul Ghofur beserta Pejuang Islam Nusantara Pasuruan lainnya melanjutkan perjuangannya berbagi kepada sesama yaitu memberikan santunan kepada Anak Yatim yang berlokasi di Majlis Ta’lim Subbanul Wathon Rt. 03 Rw. 04 Gajah Pogar Bangil.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar, anak-anak pun senang. Senyuman yang terpancar dari raut wajah mereka memberikan arti tersendiri bagi para Pejuang Islam Nusantara Pasuruan dan menjadi penyemangat di dalam memperjuangkan Islam Nusantara,” tuturnya.

“Semoga Allah SWT senantiasa melapangkan rezeki para Pejuang Islam Nusantara Pasuruan, memberikan kekuatan dan kesabaran untuk bisa menebarkan kebaikan yang bermanfaat bagi sesama,” ucap Kholik. Berita Pasuruan, red

 

- Advertisement -

Berita Terkini