Ansor Berbagi Bersama Negeri

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sumatera Utara berbagi masker untuk masyarakat Kota Medan, dalam hal ini dilaksanakan oleh Gugus Tugas Covid-19 PW GP ANSOR SUMUT pada Sabtu (18/4/2020).

Kepala Gugus Tugas Covid-19 GP Ansor Sumatera Utara, M Muarif Siddik membagikan langsung masker tersebut kepada masyarakat yang ada di Kota Medan.

Ia beserta teamnya, Roiyul Hasibuan, Hariyadi, M Rasyid, Arif dan Rizal, menyerahkan langsung masker tersebut kepada masyarakat, terkhusus yang ada di Kota Medan.

Kepala Gugus Tugas Covid-19 GP Ansor Sumatera Utara, menjelaskan bahwa hal tersebut dilakukan karena pihaknya merasa bahwa Kota Medan termasuk kota yang berada di dalam lingkar zona merah (red zone) pandemi covid-19.

“Hal ini kami lakukan karena kami merasa bahwa Kota Medan sudah masuk kedalam zona merah, dan masyarakat Kota Medan juga sangat membutuhkan masker sebagai alat pelindung diri (APD) guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, walaupun sesungguhnya masyarakat Kota Medan membutuhkan lebih dari itu,” ujar Muarif pada Sabtu (18/4)/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu, (18/4/2020) berjalan dengan lancar dan mendapat antusias yang baik serta support dari masyarakat Kota Medan.

Masyarakat Kota Medan merasa beruntung ditengah pandemi covid-19 seperti ini dan melujak naiknya harga masker, ternyata masih ada yang perduli dan masih ingin berbagi kepada masyarakat.

“Senang kali bang. masih ada rupanya yang perduli dan masih mau bagi-bagi masker kayak abang-abang Ansor ini, padahal masker lagi mahal, ditambah lagi medan udah masuk zona merah, makin langka masker kan bang,” ujar Roby, salah satu masyarakat Kota Medan.

Masyarakat yang lain juga menambahkan, bahwa kegiatan seperti ini harusnya rutin di laksanakan karena mengingat Kota Medan sudah masuk ke dalam zona merah dan mulai mahalnya masker sebagai Alat Pelindung Diri (APD).

Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (PW GP ANSOR) Sumatera Utara, H. Adlin Umar Yusri Tambunan juga menghimbau kepada masyarakat Kota Medan serta kepada seluruh kader Ansor dan Banser se Sumatera Utara agar senantiasa menjaga kesehatan, menerapkan pola hidup sehat, dan senantiasa menggunakan masker saat beraktifitas diluar rumah serta menjalankan protokoler social distancing. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini