Kapolsek Marbau, dan PT Milano Labura Serahkan Bantuan Al-Quran

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Labuhanbatu Utara – Untuk guna bakti sosial PT Milano bersama Kapolsek Marbau AKP Yusril Irwanto SE SH. Menyumbang berupa Al-Quran. Pada Jumat (18/10/2019) 13.30 WIB. Dan sumbangan ini diterima langsung Tuan Guru Kampung Jawa H. Khoirin Munthe di Lingkungan II, Kelurahan Marbau, Kecamatan Marbau, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Kemudian menurut Kapolsek Marbau, bakti sosial kegamaan ini bertujuan memupuk silaturahmi kepada Ulama dan jemaahnya. Dalam kesempatan ini juga Kapolsek menghimbau agar menjelang pelantikan Presiden RI Ir. H. Joko Wdodo dan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin, kiranya Tuan Guru dan muridnya agar mendukung penuh agenda nasional tersebut dan menyampaikan kepada masyarakat sekitar agar bersama-sama mendukung acara pelantikan.

Selain itu Kapolsek Marbau berharap agar Tuan Guru mampu mendidik individu yang beriman, berbakti kepada bangsa dan agama, serta mendukung kebijakan dan pembangunan pemerintah.

“Adanya kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT Milano ini, kami Polsek Marbau sangat mendukung penuh, karena dapat menciptakan hubungan yang harmonis dengan ulama dan masyarakat”.

Kepada masyarakat khususnya bagi remaja, Polsek menghimbau agar menghindari ajakan unjuk rasa, ajakan anarkis, menjauhi Narkoba, menolak berita hoax serta anti kekerasan.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan memberikan 11 buah Al-Qur’an Tafsir kepada Tuan Guru Khoirin Munthe.

Kapolsek Marbau, dan PT Milano Labura Serahkan Bantuan Al-Quran
Saat penyerahan 11 buah Al-Quran kepada Tuan Guru Khoirin Munthe

Kegiatan ini dihadiri Kapolsek Marbau beserta Kanit Intel Aipda B. Simargolang, Kanit Binmas Aiptu BF. Lengkey, Bhabinkamtibmas Aiptu Hendra Purnama, Manager PT. Milano Eko Ardianto, Humas PT. Milano Indra, dan diakhiri dengan memberikan 11 buah Al-Qur’an Tafsir kepada Tuan Guru H Khoirin Munthe. Berita Labuhanbatu Utara, Denni Pardosi

- Advertisement -

Berita Terkini